Liputan6.com, Jakarta Konten YouTube Deddy Corbuzier kembali menjadi pembicaraan publik. Kali ini Deddy Corbuzier jadi sorotan usai mengundang selebgram Meyden dan membahas mengenai karier dan isu sensitif lainnya.Â
Meyden sendiri sempat buka suara karena ia merasa kecewa dengan Deddy Corbuzier yang seakan mengolok kisah kelam hidupnya. Dari situ, banyak warganet yang menyerang Deddy Corbuzier dan memintanya segera meminta maaf kepada Meyden.Â
Tak berselang lama, beredar video Deddy Corbuzier menyampaikan permohonan maaf dan klarifikasi kepada seseorang yang diduga adalah Meyden.Â
Advertisement
"Ini kan banyak sekali fansnya yang minta saya untuk minta maaf ke idolanya karena kata-kata saya atau candaan saya yang kelewatan. I am very sorry. Saya minta maaf sekarang, very sorry saya minta maaf seandainya ada kata-kata atau candaan saya di video kedua yang menyakiti hati seseorang. I'm very sorry sampai dia nangis di live dan sebagainya. I am very sorry," kata Deddy Corbuzier seperti dalam video yang viral diunggah akun gosip @insta_julid pada Minggu (13/11/2022).
Baca Juga
Klarifikasi
Bersamaan permohonan maaf itu, Deddy Corbuzier juga memberikan klarifikasi bahwa ada satu video yang tidak ia tayangkan di kanal YouTube-nya.Â
"Tapi saya harus klarifikasi tentang sesuatu ya jadi video pertama itu tidak boleh tayang karena ada bintang tamu lain dan karena katanya saya bercanda tentang keperawanan atau jual perawan, ini harus saya klarifikasi. Karena sampai detik ini coba minta izin untuk tayang video pertamanya," kata Deddy Corbuzier.Â
Advertisement
Siapa yang Mulai Bercanda dan Tertawa-tawa
Deddy Corbuzier menambahkan bahwa di video pertama justru bukan dirinya yang tertawa-tawa dan bercanda soal hal sensitif. Sebaliknya, Deddy Corbuzier justru menanyakan hal-hal lain seperti keluarga, orangtua, dan lain sebagainya.Â
"Di video pertama. Anda akan lihat yang pertama kali ngomong tentang jual perawan. Siapa yang pertama kali bercanda tentang hal itu? Siapa yang pertama kali ketawa ketiwi itu siapa? Bukan saya dan bukan Agung, saya malah empati nanya tentang keluarganya, ayahnya dan karier games dia sampai sukses seperti apa, that's what i did," tambah Deddy Corbuzier.Â
Cairkan Suasana
Tak hanya itu, Deddy Corbuzier menyebut bahwa ia tertawa justru karena terpancing dengan pengakuan Meyden soal alasan jual keperawanan.Â
"Saya mulai ketawa ketika mendengar dia mengatakan 'saya mau jual keperawanan saya karena terinspirasi dari film Taken om', jadi kita cairkan suasana nya dan kita ketawa ketiwi setelah itu," beber Deddy Corbuzier lagi.Â
Advertisement