V BTS Ultah, Pesan Manis J-Hope Bikin ARMY Meleyot: Kalau Taehyung Tersenyum, Hyung Ikut Senyum

J-Hope mengucapkan ultah untuk V BTS dari Amerika Serikat.

oleh Ratnaning Asih diperbarui 30 Des 2022, 16:51 WIB
Diterbitkan 30 Des 2022, 16:51 WIB
V BTS. (Twitter/ bts_bighit)
V BTS. (Twitter/ bts_bighit)

Liputan6.com, Jakarta Terhitung hari ini, Jumat (30/12/2022), V BTS sudah resmi jadi pria 27 tahun. Para penggemar BTS yang umum dipanggil ARMY, merayakan ultah pria bernama asli Kim Taehyung tersebut baik secara luring dan daring.

Di media sosial, misalnya, tagar #TaehyungDay berada di puncak trending topic Twitter, termasuk wilayah Indonesia. Ternyata yang menggunakan tagar ini di hari spesial V BTS bukan hanya ARMY saja, tapi juga J-Hope.

Dalam sebuah cuitan di akun Twitter BTS_twt, J-Hope meninggalkan sebuah video singkat, hanya sekitar lima detik. Dari pakaian yang dikenakan para member BTS, diketahui video ini berasal dari syuting “Yet To Come (The Most Beautiful Moment)” bersama Anderson .Paak.

Dalam video ini, V tampak berjoget riang di depan kamera bersama J-Hope.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Gara-Gara Beda Zona Waktu

Unggahan J-Hope untuk ultah V BTS. (Twitter/ BTS_twt)
Unggahan J-Hope untuk ultah V BTS. (Twitter/ BTS_twt)

Saranghaneun nae daongsaeng Taehyung-a (Adikku tersayang Taehyung),” J-Hope mengawali ucapannya dengan manis.

Ia melanjutkan, “Aku terlambat mengucapkan (selamat) karena perbedaan waktu!!!” Seperti diketahui, saat ini J-Hope memang tengah berada di Amerika Serikat.


Kalau Taehyung-ku Tersenyum...

V BTS
V BTS. (dok. Instagram @thv/https://www.instagram.com/p/Cl6jmw9jMwI/)

J-Hope kemudian menulis pesan agar V menjaga diri. “Jangan sampai sakit, sehat-sehat selalu, tersenyum dan hiduplah dengan penuh kebahagiaan seperti sekarang.”

“Saat Taehyung-ku tersenyum, Hyung juga ikut tersenyum,” kata J-Hope. Kalimat sang rapper yang terakhir ini ternyata bikin penggemar ikut meleyot, dan dibagikan kembali oleh banyak ARMY.

"If taehyung smiles, hyung smiles too" –hobii. aaaaa my vhopee😭🥺" cuit seorang warganet. 


Tampil di Times Square NYC

Sementara itu, J-Hope kini tengah berada di Amerika Serikat untuk tampil di acara malam tahun baru “Dick Clark’s New Year’s Rockin’ Eve” di Times Square, New York City. Tahun 2017 dan 2019 lalu ia tampil di acara ini bersama grupnya, tapi kali ini J-Hope akan tampil sebagai solois.

Ia diketahui akan membawakan medley “= (Equal Sign),” “Chicken Noodle Soup,” dan “Butter (Holiday Remix).”

Infografis Mitigasi Bencana Antisipasi Cuaca Ekstrem Jelang Libur Natal dan Tahun Baru 2023. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Mitigasi Bencana Antisipasi Cuaca Ekstrem Jelang Libur Natal dan Tahun Baru 2023. (Liputan6.com/Trieyasni)
Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya