Ayah Maxime Bouttier Puji Kebaikan Luna Maya: Rasa Terima Kasih Tidak Akan Cukup untuk Dia

Petrice Bouttier, ayah Maxime pun mengucap terima kasih kepada Luna Maya yang selalu ada di tengah keluarganya.

oleh Zulfa Ayu Sundari diperbarui 21 Jan 2024, 11:00 WIB
Diterbitkan 21 Jan 2024, 11:00 WIB
8 Potret Luna Maya Setia Menemani Maxime Bouttier Usai Ibunda Meninggal Dunia, Banjir Pujian
Luna Maya dampingi Maxime Bouttier (Sumber: Kapanlagi.com)

Liputan6.com, Jakarta Setelah ibunda Maxime Bouttier meninggal dunia, Luna Maya selalu mendampingi sang kekasih tercinta. Bahkan diketahui pula bahwa ibunda Maxime mengembuskan napas terakhirnya di rumah Luna.

Petrice Bouttier, ayah Maxime pun mengucap terima kasih kepada Luna Maya yang selalu ada di tengah keluarganya. Di matanya, aktris berusia 40 tahun itu adalah wanita yang sangat baik dan memiliki hati yang tulus.

"Iya, pokoknya saya tidak bisa baca masa depan tapi bagaimana pun yang dia lakukan kita sangat hargai, dan Luna punya hati yang memang tidak berbohong jadi kita sangat berterima kasih sama dia," jelas Petrice Bouttier saat diwawancarai media.

Entah apa yang akan terjadi di masa depan, apakah Luna Maya akan berakhir menikah dengan putranya atau tidak, namun bagi Petrice, kebaikan bintang film The Doll itu akan selalu terkenang.

Kebaikan Luna Tersimpan dalam Hati

6 Potret Lawas Kebersamaan Maxime Bouttier dan Ayahnya, Anak Pertama Kesayangan
Potret Lawas Kebersamaan Maxime Bouttier dan Ayahnya. (Sumber: Instagram/elomaxsiti)

"Bagi saya, saya akan selalu tahan dia di dalam hati apa pun yang terjadi di masa depan, dia sangat baik. Tolong disampaikan rasa terima kasihnya nggak bakal cukup untuk dia, begitu juga dengan keluarga, kita juga berterima kasih. Terima kasih Luna," ungkapnya.

Maxime sendiri sempat mengungkap bahwa kehadiran Luna di sisinya sangat membantunya untuk dapat berdiri kuat menghadapi rasa duka. Dia mengingat kebaikan sang pacar yang selalu membantunya.

Membantu Maxime

"Apa yang dikasih Luna membantu banget untuk aku bisa bangkit. Dia juga ngebantu kita ke rumah sakit bareng, dan kita juga sempat ngomong ada obrolan untuk keluar rumah sakit," jelas Maxime.

Dia juga berterima kasih kepada Luna yang sudah berbaik hati membolehkan mendiang untuk tinggal di rumahnya. Maxime dan Luna tak kuasa melihat almarhumah yang tak betah berlama-lama dirawat di rumah sakit.

Almarhumah Sempat Tinggal di Rumah Luna

"Soalnya mama udah kayak capek di rumah sakit. Kita bilang mungkin kita ke rumah atau ke apartemen, dan Luna sangat baik nawarin 'di rumah aja deh, biar lebih gampang'. Akhirnya kita bawa mama ke rumah Luna," tutup Maxime Bouttier.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya