Liputan6.com, Jakarta Bintang sinetron Saskia Chadwick kembali mewarnai industri web series Indonesia dengan membintangi Leiden, produksi AFE Sinema dan MAXStream Studios. Dalam series ini, Saskia memerankan Rhea, seorang gadis yang hidupnya penuh dengan cobaan berat.
“Rhea ini karakter yang sangat menantang buat aku dalami. Aku belum pernah dapat peran seperti ini sebelumnya,” ujar Saskia saat ditemui di XXI Epicentrum Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa (21/1/2025).
Advertisement
Rhea, tokoh yang dimainkan Saskia, mengalami kekerasan atau abuse dari ayahnya, yang diperankan oleh Ferdy Tahier, sekaligus menjalin hubungan asmara yang toxic di sekolah.
Advertisement
“Rasanya cukup sulit menjadi Rhea karena aku gak pernah mengalami kekerasan seperti itu. Saat baca skenarionya, aku sampai sedih banget,” ungkap aktris berusia 18 tahun ini.
Penuh Luka
Saskia menambahkan bahwa Rhea adalah sosok yang kuat meski hidupnya penuh luka. “Rhea ini tetap cinta dan sayang sama papahnya meskipun menerima kekerasan. Rasanya seperti Rhea bukan manusia, karena dia gak punya rasa marah atau dendam,” tuturnya.
Dalam series Leiden, Saskia juga beradu peran dengan Michael Olindo sebagai Skala, kekasihnya, dan Antonio Blanco Jr. sebagai Atlas. Pengalamannya bekerja dengan mereka dalam proyek sebelumnya membuat proses syuting lebih mudah.
“Sama Om Ferdy juga gak sulit. Dia baik banget, tapi pas adegan kekerasan, sering ngulang karena Om Ferdy hatinya lembut, sampai gak tega buat kasar ke aku,” jelas Saskia.
Advertisement
Penuh Tantangan
Ia juga berbagi cerita tentang adegan penuh tantangan, seperti ketika Ferdy harus memukul menggunakan penggaris. “Om Ferdy sampai kepikiran anaknya di rumah karena dia punya anak perempuan,” tambahnya.
Saskia berharap Leiden, yang diadaptasi dari novel Wattpad karya Dwi Nur Rahmawati dan akan tayang di MAXStream mulai 24 Januari 2025, bisa diterima penonton.
“Banyak pesan moral yang ingin disampaikan, terutama untuk mereka yang sering mengalami kekerasan di rumah,” tutup Saskia.
Kisah Perjuangan
Series ini mengangkat kisah perjuangan seorang wanita menghadapi kekerasan dari orang tua dan hubungan asmara toxic, menawarkan drama emosional yang penuh inspirasi.
Advertisement