Eriska Rein Girang Tampil Bareng Narji di SCTV Awards 2013

Eriska Rein tak menyangka dirinya memenangkan penghargaan kategori Aktris Pemeran Pendamping Paling Ngetop di SCTV Awards 2013.

oleh Yazir Farouk diperbarui 30 Nov 2013, 13:30 WIB
Diterbitkan 30 Nov 2013, 13:30 WIB
eriska-rein-130729c.jpg

Malam puncak ajang penghargaan SCTV Awards 2013 berlangsung meriah di Hall D Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (29/11/2013) malam. Acara yang diramaikan penyanyi dan band papan atas Tanah Air itu cukup menyisakan kehebohan tersendiri. Tak terkecuali bagi Eriska Rein.

"Rame dan meriah banget. Semua ada di sini dan pengisi acaranya seru-seru banget," kata Eriska di belakang panggung.

Satu hal yang membuat bintang film Manusia Setengah Salmon itu kegirangan adalah ketika dirinya didaulat membuka acara. Tak sendiri, dia ditemani para penari, Narji dan girlband Cherrybelle.

"Tadi aku dikasih kesempatan perfom jadi opening sama Narji. Seru banget. Jadi kami akting sama nyanyi gitu. Bareng Cherrybelle juga," ujarnya tersenyum.

Di tengah acara berlangsung, kegembiraan Eriska bertambah. Namanya disebut sebagai pemenang untuk kategori Aktris Pemeran Pendamping Paling Ngetop. Dia berhasil menyingkirkan nominator lainnya seperti Meriam Bellina, Sahila Hisyam, Shinta Muin, dan Adzana Adi Bing Slamet.

"Malam ini judulnya seneng banget. Nggak pernah nyangka bisa menang. Tadi pas naik ke panggung nggak tau mau ngomong apa," ucapnya.

"Apalagi nominator lainnya senior semua. Mestinya yang dapat itu Meriam Bellina," kata dia lagi. (Ars)

Tag Terkait

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya