Seorang aktor yang berasal dari Indonesia
Informasi Profil
NamaHengky Kurniawan Chova
Tempat LahirBlitar, Indonesia
Tanggal Lahir21 Oktober 1982
KebangsaanIndonesia
Tahun Aktif2002 - sekarang
ProfesiAktor
PasanganChristy Jusung (cerai), Sonya Fatmala
AnakBintang Pratama
Orang TuaLeo Medhi Purwanto (ayah) dan Rita Suprihatin (ibu)
AgamaIslam

Hengky Kurniawan ialah seorang aktor yang berasal dari Indonesia. Ia lahir di Blitar, Indonesia pada 21 Oktober 1982. Hengky Kurniawan mengawali karirnya saat ia bergabung dengan manajemen artis yang diusung oleh Benny Simanjuntak (Benny Contoh). Hengky pun telah banyak membintangi sinetron, diantaranya Cintailah Aku, Gadis, Bintang Dilangit, Langkahku, Senandung Masa Puber, Kepala Keluarga, Doiku Beken, Karunia-Mu, Pelangi di Matamu, dan Biar Cinta Bicara. Selain itu ia juga berkiprah di film layar lebar, yaitu Me Versus High Heels, Syahadat Cinta, Black Honeymoon, Hantu Merah Casablanca, dan Buruan Cium Gue. Di film 'Buruan Cium Gue' Hengky berakting bersama Masayu Anastasia yang akhirnya sempat menumbuhkan benih cinta, walau hubungan mereka tak bertahan lama. Selain itu, Hengky juga pernah menjalin hubungan dengan Bunga Citra Lestari. Kini Hengky memilih Sonya Fatmala sebagai pendamping hidupnya setelah mengalami kegagalan di pernikahan sebelumnya dengan Christy Jusung. Hengky dikaruniai anak dari pernikahan pertamanya dengan Christy Jusung, yakni Bintang Pratama.

Main Sinetron Lagi, Hengky Kurniawan Pasrah Jarang Ketemu Istri


Setelah lama vakum berakting, Hengky Kurniawan akhirnya kembali ke layar kaca. Ia diketahui tengah terlibat dalam proses syuting sinetron berjudul Senandung. Kini, hari-hari Hengky Kurniawan pun mulai banyak dihabiskan di lokasi syuting. Di bulan Ramadan, proses syuting yang dijalani Hengky Kurniawan begitu padat. Alhasil, ia tak pernah melewatkan momen berpuasa bersama sang istri, Sonya Fatmala, di rumah. Beruntung, Sonya Fatmala bisa memahami ritme kerja Hengky Kurniawan ketika syuting sinetron kejar tayang (stripping). Apalagi, kata Hengky Kurniawan, semua dilakukan untuk keperluan keluarga.

Ditipu Rp1 Miliar, Hengky Kurniawan Laporkan 4 Orang ke Polisi


Hengky Kurniawan melaporkan empat orang rekan bisnisnya ke Polda Metro Jaya, Senin (8/8/2016). Hengky mengaku dirugikan keempat rekan bisnisnya tersebut sampai mengalami kerugian hingga Rp1 miliar. Keempat rekan bisnis Hengky yang dilaporkan adalah Hendrik Kusnadi, Vindi, Nursani, dan Mulia. "Saya melaporkan mitra bisnis saya. Ada partner bisnis wanprestasi, itu lebih ke penipuan. Jadi, ada empat orang yang dilaporkan," kata Hengky Kurniawan usai melapor. Hengky mengungkapkan, penipuan yang ia alami lantaran dirinya menjalani bisnis rental mobil dengan Hendrik Kusnadi. Namun, Hendrik Kusnadi malah membawa pergi dua mobil milik Hengky berikut sejumlah uang. "Hendrik ini partner bisnis di rental mobil. Ada dua mobil saya yang belum kembali. Dia juga pinjam uang Rp 250 juta, sampai sekarang enggak ada itikad baik," ucap suami Sonya Fatmala ini.

Tampilkan foto, video, dan topik terkait
Loading