Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan Belajar Aplikasi Porprov ke Kota Tangerang

Hengky tertarik dengan aplikasi Porprov Pemkot Tangerang guna mempermudah pelayanan kepada masyarakat maupun kepentingan even - even penting dalam urusan pemerintahan.

oleh Pramita Tristiawati diperbarui 25 Okt 2022, 07:51 WIB
Diterbitkan 25 Okt 2022, 07:51 WIB
Tangerang
Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan menyambangi Pemkot Tangerang untuk mempelajari Aplikasi Porprov. (Liputan6.com/Pramita Tristiawati)

 

Liputan6.com, Jakarta - Sambangi Pusat Pemerintahan Kota Tangerang, Bupati Kabupaten Bandung Barat Hengky Kurniawan, ingin menjalin kerja sama perihal pemanfaatan Aplikasi Porprov yang dibangun oleh Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Tangerang, Senin (24/10/2022).

Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah menyampaikan terima kasih atas kepercayaan Pemkab Bandung Barat terkait pemanfaatan Aplilikasi Porprov Kota Tangerang yang akan dipergunakan dalam mensukseskan gelaran Porprov Jawa Barat di Kabupaten Bandung Barat.

"Semoga aplikasi ini bisa membantu kelancaran Porprov Jawa Barat dan mudah - mudahan aplikasi ini juga bisa menunjang kebutuhan yang diperlukan dalam gelaran Porprov Jawa Barat nanti," ujar Arief saat ditemui di Tangerang LIVE Room Pemkot Tangerang.

Hengky beserta jajarannya mempelajari langsung aplikasi tersebut di LIVE Room. Wali Kota Tangerang menunjukan secara singkat aplikasi yang juga digunakan Pemkot Tangerang pada Porprov Banten, November mendatang.

Sementara, Hengky menjelaskan, ketertarikannya dengan aplikasi Porprov yang dimiliki Pemkot Tangerang guna mempermudah pelayanan kepada masyarakat maupun kepentingan even - even penting dalam urusan pemerintahan.

"Terima kasih untuk Pemkot Tangerang yang sudah mensuport kami dalam rangka Porprov. Kami dibantu untuk aplikasi Porprovnya secara cuma - cuma alias gratis," ungkap Henky

 


Tertarik dengan Aplikasi

Selain aplikasi Porprov, Hengky mengaku, pemerintahannya tertarik dengan berbagai aplikasi yang sudah beroperasi di Kota Tangerang. Makanya, kunjungan hari ini, akan berkesinambungan untuk mempelajari aplikasi lainnya.

"sepertinya Pemkab Bandung Barat akan silaturahmi lagi ke Kota Tangerang terkait aplikasi - aplikasi lainnya, terutama dalam menunjang pelayanan publik di Kabupaten Bandung Barat," tutur Henky.

Sebagai informasi, Pemerintah Kabupaten Bandung Barat merupakan pemerintah daerah ke 41 yang telah mereplikasi aplikasi yang telah dibangun oleh Pemerintah Kota Tangerang. Dan diketahui sampai saat ini sudah ada 203 aplikasi yang telah dibangun di wilayah tersebut.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya