:strip_icc():format(webp)/kly-media-production/medias/1344454/original/024087500_1473765272-Kasper_Schmeichel.jpg)
Kasper Peter Schmeichel atau dikenal dengan nama Kasper Schmeichel adalah seorang pesepak bola asal Denmark yang bermain untuk Leicester City. Pemain kelahiran 5 November 1986 ini bermain di posisi kiper.
Mengawali kariernya di Manchester City, Schmeichel harus rela berganti klub dengan status pinjaman. Mulai dari Darlington, Bury, hingga Falkrik telah ia bela demi mendapatkan jam terbang dan posisi penjaga gawang nomor satu di Manchester Biru. Namun kedatangan Joe Hart diikuti dengan didapatkannya Shay Given membuat posisinya semakin terpojok dan akhirnya hengkang Notts County di tahun 2009.
Keputusan Schmeichel untuk bergabung dengan Leicester City di tahun 2011 terbukti ampuh. Di tahun kelima membela The Foxes, ia berhasil membawa trofi Liga Primer Inggris ke kota Leicester untuk pertama kalinya.
Diincar Real Madrid
Real Madrid memang memiliki banyak pemain bintang. Mulai dari pemain belakang, tengah, dan depan. Namun, ada satu sektor yang kerap dilupakan orang, yakni penjaga gawang alias kiper. Mungkin pada suatu era Los Blancos, julukan untuk Real Madrid, memiliki Iker Casillas yang tengah berada dalam masa keemasannya, akan tetapi Casillas sudah tak lagi bermain untuk Real Madrid. Oleh karenanya, Entrenador Real Madrid mencoba untuk mencari kiper baru untuk menjadi kiper kedua.
Radar Real Madrid ternyata berhasil menangkap bakat dari seorang anak dari kiper legendaris Manchester United, yakni Kasper Schmeichel yang tidak lain adalah anak dari Peter Schmeichel. Namun sayang, Jose Mourinho harus mundur teratur untuk memboyong kiper Leicester United berusia 25 tahun ini untuk bermain ke Santiago Bernabeu.
Kandidat pengganti De Gea
Manchester United tertarik dengan kehebatan kiper Leicester City Kasper Schmeichel. Setan Merah berencana merekrutnya pada bursa transfer musim panas 2016. The Sun mengklaim asisten manajer MU Ryan Giggs sangat menyukai Schmeichel. Giggs akan meminta MU membeli pemuda Denmark itu bila jadi dipromosikan sebagai manajer menggantikan Louis van Gaal.

Berita Terbaru
Cuaca Jabodetabek Jumat 25 April 2025: Waspada Potensi Hujan Ringan hingga Lebat Hari Ini
Top 3: Mengapa Logam Mulia Emas Disebut Safe Haven
9 Kombinasi Warna Perabot Rumah dengan Pink Saran dari Ahli, Terlihat Mewah
Kacang Pistachio Dikabarkan Mulai Langka Gara-gara Tren Cokelat Dubai
Mengulik Kemampuan Nightography Samsung Galaxy A56 5G Bareng Akbar Nugroho
Top 3 Islami: Muslim Idolakan CR7 dan Messi, Bolehkah? Tata Cara Sholat Hajat dan Doa agar Lolos UTBK SNBT 2025
Gunung Lewotobi Laki-Laki 4 Kali Erupsi Jumat Pagi 25 April 2025, Kolom Abu Capai 3.500 Meter
Kuasa Hukum Hasto: Sumber Uang Suap PAW DPR RI dari Harun Masiku
IMX 2025 Semarang Siap Digelar, Hadirkan Modifikasi Kelas Dunia dengan Budaya Lokal
Diutus Prabowo, Jokowi Bertolak ke Vatikan Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus
Daya Tarik Pantai Sambolo, Destinasi Wisata Alam Cantik di Anyer
Menpora Resmikan Pembangunan Arena Olahraga Es Bertaraf Internasional Pertama di Indonesia