IMX 2025 Semarang Siap Digelar, Hadirkan Modifikasi Kelas Dunia dengan Budaya Lokal

Road to Indonesia Modification & Lifestyle Expo (IMX) 2025, siap digelar di Semarang, tepatnya di Sam Poo Kong

oleh Arief Aszhari Diperbarui 25 Apr 2025, 06:11 WIB
Diterbitkan 25 Apr 2025, 06:11 WIB
IMX 2025 Semarang Siap Digelar, Hadirkan Modifikasi Kelas Dunia dengan Budaya Lokal (ist)
IMX 2025 Semarang Siap Digelar, Hadirkan Modifikasi Kelas Dunia dengan Budaya Lokal (ist)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Road to Indonesia Modification & Lifestyle Expo atau IMX 2025 siap digelar di Semarang, tepatnya di Sam Poo Kong. Gelaran bagi pecinta otomotif ini, akan menyuguhkan modifikasi mobil kelas dunia, budaya lokal, dan gaya hidup modern.

Sebagai bagian dari rangkaian menuju puncak IMX 2025 di ICE BSD pada Oktober mendatang, gelaran ini menjadi momentum penting yang tak hanya menampilkan karya modifikasi terbaik, tetapi juga menjadi ruang pertemuan para kreator otomotif dan pelaku industri kreatif nasional.

"IMX kembali hadir di Kota Semarang dan kali ini kami membawa keseruan yang hampir sama seperti di Jakarta, brand internasional seperti Liberty Walk, yang ikut hadir, merupakan bentuk kepercayaan modifikator Internasional kepada kota Semarang," ujar Andre Mulyadi, Project Director IMX dan founder NMAA, dalam keterangan resmi, Kamis (24/4/2025).

Tingginya minat masyarakat terhadap IMX 2025 Semarang terbukti dengan habisnya tiket presale. Meski demikian, tiket masih bisa dibeli langsung di lokasi dengan harga Rp 55.000 (belum termasuk biaya admin) mulai pukul 09.00 WIB.

Acara sendiri akan berlangsung dari pukul 10.00 hingga 20.00 WIB dengan berbagai program menarik yang telah disiapkan.

Sederet konten unggulan akan meramaikan IMX Semarang, mulai dari Car Meetup Semarang yang menampilkan mobil modifikasi terbaik, hingga Liberty Walk Indonesia Tour 2025 yang untuk pertama kalinya singgah di kota ini. Toshi dan Hyuma dari Jepang akan hadir langsung membagikan pengalaman serta membawa merchandise eksklusif.

Tidak ketinggalan, para pengunjung juga bisa menemukan berbagai promo menarik di Pop-Up Booth Aftermarket, seperti penawaran buy 2 get 1 dari Garasi Drift dan Turbo Bastard Wheel, hingga diskon produk otomotif dari Bitel Black, WetShine, dan Pusat Spray Gun.

Mobil-mobil ikonik seperti Shiro Estilo EG6, Skyline R32 Drag Race, hingga IONIQ 5 Coga Bodykit juga siap dipamerkan di lokasi.

Debut Mini GT LBWK Kemeri

IMX Semarang juga menyajikan hiburan musik dari Hadi 'Jibon' Satriaji serta kesempatan mendapatkan berbagai hadiah menarik lewat pembelian Sticker Raffle Pack IMX 2025.

Tak kalah menarik, Toys & Die Cast Expo akan menghadirkan koleksi langka dari 10 booth diecast, termasuk booth Hot Wheels Indonesia yang menawarkan promo eksklusif.

Salah satu yang paling ditunggu adalah debut Mini GT LBWK Kenmeri Ver.3 edisi terbatas yang hanya tersedia di IMX Semarang. Diecast ini dilengkapi hologram nomor seri dan autentikasi barcode, menjadikannya produk resmi pertama Liberty Walk yang mengusung fitur tersebut.​

Infografis Mobil Kepresidenan

infografis Mobil Kepresidenan
Mobil Kepresidenan di Indonesia... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Produksi Liputan6.com

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya