Liputan6.com, Jakarta Pengguna iPhone 5S memanfaatkan pembaca sidik jari untuk membuka kunci perangkat dan membeli aplikasi atau musik di iTunes. Namun pembaca sidik jari yang ada di Samsung Galaxy S5 memiliki fungsi yang lebih luas yang memungkinkan pengguna melakukan pembayaran apapun.
Cukup mengunakan aplikasi mobile PayPal, pengguna nantinya dapat menggunakan smartphone untuk mengotorisasi pembayaran dengan hanya menggesekkan jari di smartphone. Aplikasi ini juga dapat digunakan untuk membayar barang di beberapa toko fisik di AS.
Pembayaran melalui fingerprint kemungkinan akan ditawarkan pada lebih banyak smartphone dalam waktu dekat. Sistem pembayaran Galaxy S5 merupakan protokol baru yang dikembangkan oleh Fido Alliance, sebuah organisasi yang didirikan oleh perusahaan-perusahaan teknologi untuk mengakhiri ketergantungan pada password yang tidak aman.
Satu tahun ke depan, teknologi ini diharapkan sudah menjadi sesuatu yang umum pada perangkat mobile. Untuk menggunakan jari Anda ketika melakukan pembayaran di Galaxy S5, Anda harus meregistrasi identitas perangkat berdasarkan chip kriptografinya dan kemudian hubungkan sidik jari Anda ke rekening PayPal. Setelah itu, software PayPal akan meminta untuk menggesek sidik jari di sebuah aplikasi untuk proses log-in.
"Data sidik jari yang tersimpan lebih aman karena setiap orang memiliki sidik jari yang berbeda, dan itu sudah sinkron dengan database yang dijamin keamanannya. Cara ini juga lebih mudah ketimbang kita harus mengetik password," kata Joel Yarbrough selaku direktur senior solusi produk global PayPal, seperti dikutip dari MIT Technologi Review.
Protokol yang ada pada Fido Alliance juga telah dirancang sedemikian rupa sehingga data sidik jari yang tersimpan di smartphone tidak terhapus. Dan sejauh ini satu-satunya perangkat mobile yang mendukung sistem sidik jari PayPal tersebut adalah Galaxy S5.
Bayar Belanjaan? Cukup Tempel Sidik Jari di Ponsel
Satu tahun ke depan, teknologi ini diharapkan sudah menjadi sesuatu yang umum pada perangkat mobile.
diperbarui 03 Apr 2014, 07:36 WIBDiterbitkan 03 Apr 2014, 07:36 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cara Menghitung Luas Permukaan Prisma: Panduan Lengkap
10 Resep Kastengel Premium yang Renyah dan Ngeprul, Mudah Pembuatannya
VIDEO: Bos Sriwijaya Air, Hendry Lie Ditangkap! Terkait Dugaan Korupsi Timah Terbongkar
Forum Indonesia-Brasil Rampungkan MoU Kerja Sama Senilai USD 2,65 Miliar
Kapan Cimory Dairyland Gowa Buka? Ketahui Harga Tiket dan Lokasinya
Cara Nonton Link Live Streaming Babak Kedua Timnas Indonesia vs Arab Saudi 19 November 2024
Cara Cek Nomor Ijazah: Panduan Lengkap untuk Semua Jenjang Pendidikan
Demi Belikan Pacar Ikan Barramundi, Pemuda Ini Terjerat Utang Rp46 Juta ke 12 Rentenir
Update Skor: Gol! Sepakan Lob Marselino Ferdinan Bawa Timnas Indonesia Memimpin 2-0 atas Arab Saudi
Momen Tegang Suporter Timnas Indonesia saat Garuda Hadapi 2 Kali VAR vs Arab Saudi di Babak 1
Kementerian Investasi dan Kementrans Bahas Sinergi Pengembangan Ekonomi Kawasan Transmigrasi
Aset Dana Pensiun Tembus Rp 1.500 Triliun hingga September 2024