Liputan6.com, Inggris - iPad memang dikenal luas sebagai perangkat tablet inovatif yang menjadi kiblat bagi pembuat perangkat mobile lainnya. Salah satu perangkat andalan buatan Apple tersebut diketahui telah menurun dari sisi angka penjualan.
Sebuah toko di Inggris bahkan menjual iPad dengan harga hanya 2,95 poundsterling atau sekitar Rp 40 ribuan. Tapi, penurunan angka penjualan iPad sebenarnya tak ada urusannya dengan produk 'iPad' yang dijual di Inggris tersebut.
Sebab, iPad yang dimaksud oleh toko itu ialah papan bernama 'Victorian iPad' yang merupakan papan tulis kapur tradisional. Konsep papan kecil yang serupa menjadi alasan toko itu untuk mendompleng popularitas perangkat tablet buatan Apple tersebut untuk menjual papan tulis tradisional di tokonya.
Toko alat tulis yang kedapatan mendompleng nama iPad dalam menjual papan tulis kapur ini diungkap lewat akun Twitter @BrilliantAds. Akun media sosial yang rajin mengangkat cara promosi itu menganggap hal tersebut sebagai trik yang cukup brilian.
iPad sendiri telah 6 tahun berada di ranah industri teknologi digital. Sejak pertama kali diluncurkan, perangkat ini berhasil menyedot perhatian pegiat dunia teknologi mobile karena kemampuan multifungsi yang ada di dalamnya.
iPad cukup lama merajai kategori tablet di industri teknologi global. Sayangnya, dominasi perangkat itu terus menurun. Pada tahun lalu, pangsa pasar iPad mencapai 40,3 % namun kemudian merosot menjadi 28,4 % pada tahun ini.
iPad Dijual Hanya Rp 40 ribuan?
Sebuah toko di Inggris menjual iPad dengan harga hanya 2,95 poundsterling atau sekitar Rp 40 ribuan.
Diperbarui 18 Agu 2014, 18:11 WIBDiterbitkan 18 Agu 2014, 18:11 WIB
Harga jualnya setara dengan iPad Mini with Retina Display dan lebih murah USD 100 dibandingkan tablet generasi terbaru Apple, iPad Air.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gunung Prau via Patak Banteng, Jalur Pendakian Tanpa Pantangan Aneh
Bacaan dan Keutamaan Ayat Kursi yang Viral usai Dibaca Amad Diallo Winger Manchester United
Detik-Detik Menegangkan Penangkapan 2 Kapal Vietnam di Laut Natuna Utara
Modus Ngaku Pemilik Pertama dan Tawarkan Balik Nama, Warga Pemalang Kehilangan Mobil saat Hendak Bayar Pajak
Cuaca Buruk, Penerbangan Lion Air Gagal Mendarat di Lampung dan Dialihkan ke Palembang
Aksi Bela Palestina di Tugu Adipura pada 19 April 2025, Berikut Rekayasa Lalu Lintas
Komnas HAM Minta Kasus Dugaan Eksploitasi Mantan Pemain Sirkus OCI Diselesaikan Secara Hukum
Ma’nene, Ritual Membersihkan dan Mengganti Pakaian Jenazah di Toraja
Ilmuwan Selidiki Penyebab Oksigen Venus Lepas Ke Luar Angkasa
Detik-Detik Isa Al Masih Hendak Disalib dalam Perspektif Al-Qur’an
Penuh Haru, Prosesi Jalan Salib Hidup di Peringatan Jumat Agung Umat Katolik Pineleng Minahasa
Manchester United Siap Korbankan Alejandro Garnacho demi Realisasikan Visi Ruben Amorim