Liputan6.com, Jakarta Smartphone berbasis sistem operasi Android terus berkembang di pasar ponsel dunia. Berbagai pemain mengadopsi sistem operasi buatan Google itu agar bisa mendapatkan keuntungan dari ceruk pasar smartphone kelas menengah hingga kelas atas.
Produsen ponsel asal Indonesia, Polytron tak mau ketinggalan untuk mendapatkan pasarnya di jagat ponsel Tanah Air. PT Hartono Istana Teknologi sebagai pemilik brand Polytron meluncurkan satu produk baru bernama Rocket Quadra W650 KitKat.
Sesuai dengan namanya, handset ini dibekali sistem operasi Android 4.4.2 KitKat yang dilengkapi fitur dual-sim. Mengusung layar 5 inci dengan fitur EzyTouch (Capacitive Touchscreen) agar membuat penggunanya tetap merasa nyaman dalam menavigasi ponsel meskipun dengan tekanan lembut.
Polytron Rocket Quadra W6500 KitKat disebutkan mampu menjalankan OTG yaitu USB On The Go yang menjadikan penggunanya bisa lebih mudah menarik data dari flashdisk secara langsung dari ponsel.
Di bagian dalam terdapat prosesor quad-core 1,2 Ghz dan kameranya diklaim mampu mendukung aktivitas selfie yang sedang ngetren di Indonesia.
"Polytron Rocket Quadra W6500 Kitkat ditenagai dengan Android 4.4 dan Quadcore 4 x 1.2GHz diyakini mampu memberikan Anda kepuasan karena Anda dapat bergerak lebih cepat dan up to date," ungkap Santo Kadarusman selaku Public Relations dan Marketing Event Manager Polytron dalam keterangan resminya.
Tersedia 3 pilihan warna yang fashionable yaitu Elegant Black, Pearl White, dan Soft Blue - ditujukan untuk kalangan eksekutif muda yang suka mobile. Handset ini dibanderol dengan harga Rp 1,5 jutaan dan telah tersedia di pasar smartphone di seluruh Indonesia. (den/isk)
Polytron Luncurkan Smartphone KitKat Quad-core Rp 1,5 jutaan
Pemilik brand Polytron meluncurkan satu produk baru bernama Rocket Quadra W650 KitKat.
Diperbarui 24 Nov 2014, 16:28 WIBDiterbitkan 24 Nov 2014, 16:28 WIB
Phablet ini juga memiliki bentuk yang berkesan premium, terutama di bagian belakang dengan desain panel kamera yang terlihat cukup elegan... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Terima Uang dari Bisnis Narkoba Fredy Pratama, 2 Polisi di Makassar Dipecat
Perampokan hingga Penganiayaan di Dogiyai Papua Tengah, Lelaki Paruh Baya Tewas
Berikut Identitas 12 Jenazah Pendulang Emas Korban KKB di Yahukimo Papua Pegunungan
Disaksikan Prabowo dan Raja Abdullah II, RI-Yordania Teken Kerja Sama Pertahanan hingga Pertanian
Ingin Evakuasi Warga Gaza, Langkah Prabowo dinilai Mirip PM Malaysia
Arti Mimpi Mama Meninggal Dunia: Tafsir dan Maknanya
Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
Hasil Piala Asia U-17 2025 Timnas Indonesia U17 vs Korea Utara U17: Dipermak 0-6, Garuda Muda Gagal ke Semifinal
VIDEO: Warga Mandi Lumpur Sebagai Bentuk Protes Jalan Berlubang Tak Kunjung Diperbaiki
Dortmund vs Barcelona: Bisakah Die Borussien Ciptakan Keajaiban di Leg Kedua 8 Besar Liga Champions?
Mau Aktifkan MFA di Asndigital.bkn.go.id, Ketahui Dulu Fakta-faktanya
Top 3 Berita Hari Ini: 2 Penumpang Asal China Ditangkap karena Mencuri Uang di Pesawat Rute Makau - Bangkok