Liputan6.com, Jakarta - Kehadiran perangkat mobile canggih berupa komputer tablet dan ponsel pintar mempengaruhi jumlah penetrasi pengguna internet di Indonesia. Semakin banyaknya perangkat pintar yang masuk ke Indonesia disebutkan mendorong jumlah pengguna internet kian tinggi.
Asosiasi Jasa Penyedia Jasa Internet Indonesia (APJII) menggandeng Pusat Kajian Komunikasi, Departemen Ilmu Komunikasi Universitas Indonesia (Puskakom UI) untuk melakukan riset terkait kondisi terkini penggunaan internet di Tanah Air. Hasil riset mengungkapkan bahwa hingga akhir 2014 Indonesia memiliki 88,1 juta pengguna internet.
"Dilihat dari perangkat yang digunakan mengakses internet, mayoritas orang Indonesia menggunakan telepon seluler. Aktivitas berinternet lewat telepon seluler itu dilakukan masyarakat yang berada di Indonesia barat maupun timur," ungkap Samuel Pangerapan, Ketua Umum APJII.
Lebih lanjut, dalam riset itu disebutkan bahwa 35,3% pengguna mengakses internet selama satu jam setiap harinya. Pengguna internet yang biasa mengakset internet satu jam setiap hari itu kebanyakan dilakukan oleh orang-orang yang berada di daerah Nusa Tenggara Timur, Nusa Tenggara Barat, Maluku dan Papua.
"Secara jumlah memang mayoritas pengguna internet di Indonesia berada di pulau Jawa dan Bali yakni 52 juta atau 59% dari total seluruh pengguna di Indonesia. Berikutnya Sumatera 18,6 juta atau 21%, Sulawesi 7,3 juta atau 8,6%, Maluku, Papua dan Nusa Tenggara 5,9 juta atau setara 6,7% serta Kalimantan 4,2 juta atau 4,8%," kata Semuel Abrijani Pangerapan, Ketua Umum APJII.
Namun, menurut pria yang akrab disapa Semmy itu, secara presentase terhadap jumlah penduduk penetrasi internet di Sulawesi tercatat memiliki angka paling tinggi dibandingkan pulau lain yakni mencapai 39% jumlah populasi penduduk.
"Nusa Tenggara, Maluku dan Papua sebesar 35%, Pulau Jawa dan Bali sebesar 35%, Sumatera sebesar 34% dan Kalimantan sebesar 28%," tambah Semmy itu di acara diskusi terbatas bertema 'Indonesia Timur Lebih Butuh Broadband' di Jakarta, Senin (13/4/2015).
(den/dew)
Orang Indonesia Paling Banyak Internetan Pakai Ponsel
Dilihat dari perangkat yang digunakan mengakses internet, mayoritas orang Indonesia menggunakan telepon seluler.
Diperbarui 13 Apr 2015, 17:36 WIBDiterbitkan 13 Apr 2015, 17:36 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Top 3 Berita Hari Ini: Ranger Taman Nasional Tewas Saat Bantu Ambil Ponsel Turis yang Hanyut di Sungai dalam Gua
133 Personel Amankan Misa di Gereja Katedral
Jaga Layanan SPBU, Pertamina Hadirkan Bengkel Khusus Konsumen di Kalsel
Dramatis Taklukkan PSIS Semarang di BRI Liga 1, Pelatih Semen Padang: Sudah Diprediksi
5 Inspirasi Model Baju Bridesmaid Polos, Tampil Elegan di Hari Istimewa Sahabat
Hashim Djojohadikusumo: 27 Juta Keluarga Tinggal di Rumah Tak Layak Huni
Rekomendasi Model Baju Batik Wanita Modern 2025: Tampil Stylish dengan Sentuhan Tradisional
Perpanjang Kontrak di Liverpool Hingga 2027, Ini Pesan Virgil van Dijk
Clara Riva Jadikan Curhatan jadi Lagu Menyentuh Hati, Siap Rilis Singel Waktunya Pas
194 Negara Sepakati Draf Perjanjian WHO untuk Bersatu Hadapi Pandemi Masa Depan
Umumkan 5 Pemenang Lelang WK Migas, Indonesia Kantongi Rp 18,5 Miliar
14 Model Rambut Pria Korea Terbaru 2025, Tren Hits yang Wajib Kamu Coba