Siswa di Palembang Ciptakan Antivirus Komputer

Siswa dari Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Palembang berhasil menciptakan software antivirus komputer baru.

oleh Nefri Inge diperbarui 15 Mei 2015, 13:10 WIB
Diterbitkan 15 Mei 2015, 13:10 WIB
Virus Komputer Paling Mematikan
Dalam sejarahnya, inilah deretan virus komputer paling mematikan.

Liputan6.com, Palembang - Kreativitas siswa di Palembang dalam menciptakan karya ilmiah kembali menorehkan prestasi yang membanggakan. Kali ini, siswa dari Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Palembang berhasil menciptakan software antivirus komputer baru yang diberi nama M2AV (MAN 2 antivirus).

Menurut Pembina ICT, Ekstrakulikuler Komputer MAN 2 Palembang, Mujibur Rakhman, para siswanya hanya membutuhkan waktu seminggu untuk menciptakan antivirus terbaru yang akan segera dipatenkan.

"Tipe M2AV memang masih sederhana, tapi antivirus ini dapat mendeteksi lebih dari 2.000 virus yang ada di komputer. Kapasitasnya juga ringan, hanya 1 Mega Byte (MB), sehingga memungkinkan para user untuk menginstalnya," jelasnya kepada Liputan6.com.

Mujibur menambahkan nantinya akan ada antivirus yang versi Pro sehingga kemampuan mendeteksi virus komputer akan semakin banyak. Selain menciptakan antivirus, Mujibur mengatakan bahwa pihaknya juga akan membimbing para siswa untuk menciptakan sebuah robot yang bisa melakukan kegiatan menyiram tanaman.

Ditambahkan M Faisal, salah satu pencipta antivirus M2AV, tidak terlalu sulit untuk menciptakan antivirus baru ini. Namun beberapa kendalanya hanyalah pencarian kode antivirus yang memang harus ekstra keras.

"Saat pencarian kode antivirus memang sulit didapatkan, sehingga kami terus mengotak atik komputer hingga mendapatkan kode yang pas untuk antivirus baru. Nanti akan dikembangkan ke versi Pro, sehingga bisa lebih bermanfaat saat digunakan ke masyarakat luas," katanya.

(res/dew)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya