iPhone Generasi Terbaru Mulai Diproduksi

Apple telah memulai produksi awal iPhone terbaru yang dilengkapi fitur Force Touch.

oleh Andina Librianty diperbarui 29 Jun 2015, 14:22 WIB
Diterbitkan 29 Jun 2015, 14:22 WIB
Ini Harga Resmi iPhone 6 dan iPhone 6 Plus di Indonesia
iPhone 6 dan iPhone 6 Plus dapat diperoleh di seluruh gerai Okeshop, Global Teleshop, dan Global Apple Premium Reseller.

Liputan6.com, Jakarta - Apple disinyalir akan segera memperkenalkan iPhone generasi terbarunya, yang diperkirakan memiliki nama iPhone 6s atau 7. Menjelang kehadirannya, berbagai informasi terus menghiasi pemberitaan.

Informasi terbaru datang dari sumber Bloomberg. Sumber itu mengatakan, Apple telah memulai produksi awal iPhone terbaru yang dilengkapi fitur Force Touch, teknologi yang telah hadir terlebih dahulu di Apple Watch dan MacBook terbaru.

Kehadiran fitur Force Touch, membuat iPhone bisa merasakan seberapa keras pengguna menekan permukaan layar.

Menurut laman Bloomberg, Senin (29/6/2015), saat ini produksi iPhone generasi terbaru masih dalam tahap awal. Jumlah produksi dijawadlkan akan meningkat pada bulan depan.

Kehadiran fitur Force Touch di iPhone telah beredar sejak awal tahun ini. Kendati demikian, belum ada konfirmasi resmi dari Apple mengenai hal tersebut.

iPhone generasi terbaru sendiri diyakini akan meluncur pada tahun ini. Menurut analis KGI Securities, Ming-Chi Kuo, iPhone tersebut akan memiliki dua varian ukuran layar yaitu 4,7 dan 5,5 inci. Keduanya disokong chipset A9, RAM 2GB dan kamera utama 12 megapiksel (MP).

(din/dew)

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya