Liputan6.com, Jakarta - Google, perusahaan raksasa di ranah teknologi dan internet ternyata diam-diam telah memiliki perusahaan mobil sendiri. Kabar yang beredar luas ini didasari oleh dokumen rahasia milik Google yang berhasil diperoleh oleh The Guardian.
Dalam dokumen tersebut diungkap bahwa Google memiliki anak perusahaan yang diberi nama Google Auto. Menariknya, Google Auto ini telah terdaftar sebagai pabrikan resmi yang memproduksi 23 jenis mobil otomatis milik Lexus.
Lebih lanjut dipaparkan, nama Google Auto ternyata sudah terdaftar sejak tahun 2011 lalu ketika Google mengganti mobil tanpa supirnya dari Prius menjadi Lexus SUV.Â
Dilansir dari laman The Verge, Kamis (6/8/2015), langkah Google memiliki anak perusahaan sendiri untuk proyek mobil tanpa supirnya diperkirakan untuk mengurangi resiko yang mungkin muncul. Dengan menggunakan anak perusahaan sendiri, maka resiko yang muncul akibat kecelakaan akan ditanggung oleh Google Auto dan tidak melibatkan pihak lain.
Meskipun demikian, keberadaan Google Auto tidak dapat memastikan dalam waktu dekat Google siap memproduksi mobil besutanya secara komersial. Sejauh ini mobil tanpa sopir Google masih merupakan proyek eksperimental dan terus menjalani rangkain tes.
(dam/dhi)
Google Ternyata Sudah Memiliki Perusahaan Mobil Sendiri
Google tampak serius menggarap proyek mobil pintarnya.
Diperbarui 06 Agu 2015, 10:08 WIBDiterbitkan 06 Agu 2015, 10:08 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cuaca Hari Ini Minggu 27 April 2025: Jabodetabek Diprakirakan Hujan Sedang Siang Nanti
Top 3 Islami: 5 Tips Memilih Gamis Terbaru bagi Wanita Bertubuh Gendut agar Tampak Modis, Pilihan Hijab Wajah Chubby agar Lebih Tirus
Debut BYD Yangwang U8L di Shanghai, SUV Listrik Mewah dengan Tenaga 1.180 Hp
Bunda Iffet Slank Dimakamkan Minggu Siang di TPU Karet Bivak
Saat Donald Trump dan Pemimpin Dunia Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus
Berburu Saham Pilihan saat Musim Dividen 2025
Pantang Panik, Begini Jurus Jitu Hadapi Gejolak Pasar Kripto
Hutan Pinus Pangonan, Pesona Alam Pegunungan Muria
Resep Gehu Pedas Jeletot, Makin Lezat dengan Isian Daging Cincang
27 April 2018: Kim Jong Un dan Moon Jae-in Teken Deklarasi Perdamaian, Akhiri Perang Korut-Korsel
Hasil Final Copa del Rey Barcelona vs Real Madrid: Drama Extra Time, Blaugrana Juara usai Kalahkan Los Blancos 3-2
5 Look Makeup Natural Artis Berhijab yang Lagi Hits, Simpel dan Bikin Glowing!