Liputan6.com, Jakarta - Tanggal peluncuran dan spesifikasi iPhone 6s dan 6s Plus menjadi dua hal yang kerap diberitakan media massa. Kali ini giliran pilihan warnanya yang menarik perhatian.
Laman Phone Arena yang dikutip Kamis (20/8/2015) melansir, Apple akan merilis warna terbaru untuk iPhone 6s dan 6s Plus yaitu Rose Gold. Warna ini akan terlebih dahulu hadir untuk kedua iPhone tersebut, baru setelah itu akan menghiasi seri terbaru Apple Watch.
Ini merupakan kali pertama Apple menggunakan warna pink untuk iPhone yang memiliki material metal. Sebelumnya, warna tersebut terdapat pada seri iPhone 5c dengan material plastik.
Gambar iPhone 6s warna Rose Gold pertama kali diketahui dari bocoran yang beredar di media sosial Tiongkok. Dalam gambar tersebut terlihat warna pink lebih menonjol dibandingkan emas.
Seperti diketahui, Apple dilaporkan akan memperkenalkan iPhone 6s dan 6s Plus pada bulan depan. Smartphone tersebut dikatakan memiliki fitur Force Touch, serta dilengkapi chipset A9, kamera belakang 12 megapiksel (MP) dan kamera depan 8 MP.
(din/dew)
Manisnya Balutan Rose Gold di iPhone 6s
Apple dikabarkan merilis pilihan warna terbaru untuk iPhone 6s dan 6s Plus yaitu Rose Gold.
Diperbarui 20 Agu 2015, 10:47 WIBDiterbitkan 20 Agu 2015, 10:47 WIB
Apple dikabarkan merilis pilihan warna terbaru untuk iPhone 6s dan 6s Plus yaitu Rose Gold.... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Gunung Prau via Patak Banteng, Jalur Pendakian Tanpa Pantangan Aneh
Bacaan dan Keutamaan Ayat Kursi yang Viral usai Dibaca Amad Diallo Winger Manchester United
Detik-Detik Menegangkan Penangkapan 2 Kapal Vietnam di Laut Natuna Utara
Modus Ngaku Pemilik Pertama dan Tawarkan Balik Nama, Warga Pemalang Kehilangan Mobil saat Hendak Bayar Pajak
Cuaca Buruk, Penerbangan Lion Air Gagal Mendarat di Lampung dan Dialihkan ke Palembang
Aksi Bela Palestina di Tugu Adipura pada 19 April 2025, Berikut Rekayasa Lalu Lintas
Komnas HAM Minta Kasus Dugaan Eksploitasi Mantan Pemain Sirkus OCI Diselesaikan Secara Hukum
Ma’nene, Ritual Membersihkan dan Mengganti Pakaian Jenazah di Toraja
Ilmuwan Selidiki Penyebab Oksigen Venus Lepas Ke Luar Angkasa
Detik-Detik Isa Al Masih Hendak Disalib dalam Perspektif Al-Qur’an
Penuh Haru, Prosesi Jalan Salib Hidup di Peringatan Jumat Agung Umat Katolik Pineleng Minahasa
Manchester United Siap Korbankan Alejandro Garnacho demi Realisasikan Visi Ruben Amorim