Liputan6.com, Jakarta - Twitter atau Facebook? Ini adalah pertanyaan yang sering dilontarkan untuk memastikan media sosial apa yang sering Anda gunakan.
Beberapa orang ada yang lebih memilih untuk mengekspresikan diri mereka dalam 140 karakter, sementara yang lain lebih suka halaman yang jauh lebih rinci tentang kehidupan mereka.
Sebagian dari mereka menganggap bahwa keduanya sama-sama penting, dan memiliki kegunaan. Rumor yang beredar, Twitter kemungkinan akan mengikuti jejak Facebook, dengan mengubah fitur favorit menjadi `Like`.
Informasi tersebut dikirim kepada situs teknologi Neowin oleh sumber yang tak disebutkan namanya. Sumber tersebut juga mengirimkan gambar yang telah dimanipulasi untuk menunjukkan bagaimana fitur tersebut akan berfungsi.
Akan tetapi, hingga saat ini belum diketahui apakah ikon bintang (favorit) benar-benar akan berubah. Sumber itu mengatakan bahwa hal ini tidak mungkin terjadi, mengingat Twitter sudah menjelaskan bahwa ikon bintang yang berarti favorit sudah menunjukkan bahwa pengguna menyukai sebuah tweet.
Sebagai informasi, Facebook sendiri saat ini mengantongi pengguna aktif bulanan sebanyak 1,49 miliar per 30 Juni 2015, dengan rata-rata pengguna aktif per hari adalah 968 juta.
Sementara Twitter dilaporkan sudah mulai melambat, yang mana dikabarkan stuck pada angka 300 jutaan pengguna aktif. Laporan Twitter di kuartal kedua tahun ini naik dari 302 juta ke 304 juta pengguna.
(isk/dhi)
Twitter Bakal Sematkan Tombol 'Like' Mirip Facebook?
Twitter kemungkinan akan mengikuti jejak Facebook, dengan mengubah fitur favorit menjadi `Like`.
Diperbarui 04 Sep 2015, 15:48 WIBDiterbitkan 04 Sep 2015, 15:48 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Harga Emas Hari Ini 19 April 2025: Antam, UBS, dan Galeri 24 Kompak Turun, Cek Daftar Lengkapnya!
Jasa Marga Sebut Contraflow di Ruas Tol Jagorawi Arah Puncak Sudah Dihentikan, Ini Alasannya
Model Pintu Rumah 1 Pintu Terbaru yang Estetik dan Elegan, Lagi Tren di 2025
Rusia Rancang Stablecoin Sendiri Usai Dompet USDT Diblokir
Contoh Teks Prosedur Protokol, Panduan Lengkap dengan Tips dan Manfaat
DMAS Catatkan Marketing Sales Rp 466 Miliar di Kuartal Pertama 2025
Ceramah UAS 2025: Beda Zakat, Infak, Sedekah dan Wakaf yang Kerap Keliru
4 Artis Wanita Siapkan Warisan Rumah untuk Anaknya yang Masih Kecil
Tia Rahmania Menang Gugatan Lawan Bonnie Triyana, Jubir PDIP Sebut Pihaknya Sudah Ajukan Kasasi ke MA
Contoh Surat Perjanjian Kerjasama Sederhana untuk Berbagai Keperluan, Berikut Panduan Lengkap Membuatnya
Contoh Perubahan Kecil yang Berdampak Besar dalam Kehidupan Sehari-hari, Wajib Diterapkan dalam Hidup
Contoh Adaptasi Tingkah Laku pada Makhluk Hidup, Berikut Penjelasan Lengkap