Liputan6.com, California - Tongkat selfie atau lebih sering disebut tongsis sudah menjadi `alat` yang kerap menemani pengguna smartphone ketika berfoto selfie. Berbagai momen selfie pun bisa diabadikan dengan tongsis, agar terlihat lebih pas dan tidak terkesan berfoto sendiri.
Sesuai dengan perkembangannya, saat ini rupanya tongsis tak lagi berbentuk lurus sebagaimana kerap digunakan banyak orang. Salah satu brand sereal berinovasi menciptakan sebuah tongsis dengan bentuk sendok yang diberi nama `Selfie Spoon`.
Menurut informasi yang Tim Tekno Liputan6.com lansir dari laman Mashable, Rabu (23/9/2015), brand sereal yang bernama Cinnamon Toast Crunch ini memang menciptakan tongsis dengan bentuk yang tidak biasa, seperti tongsis pada umumnya.
Tongsis sendok ini sebenarnya memiliki fungsi sederhana, yakni berbentuk tongkat biasa, hanya di ujungnya saja yang dipasangkan dengan sendok. Fungsi dari tongsis ini juga memudahkan penggunanya untuk memakan sereal dan pada saat bersamaan mengambil pose selfie dengan sebutan #CerealSelfie.
Selfie Spoon hadir dengan warna ungu dan sendok di ujungnya. Cinnamon Toast Crunch mengungkap bahwa Selfie Spoon ini tidak dipungut biaya apapun alias gratis. Bagi yang berminat memesan hanya dikenakan biaya pengiriman dan handling sebesar US$ 7 atau sekitar Rp 100 ribuan.
Karena Selfie Spoon tampil nyentrik dan begitu unik, banyak yang ingin memesan tongsis ini ke Cinnamon Toast Crunch. Banyaknya permintaan terhadap Selfie Spoon ini membuat perusahaan pangan tersebut kehabisan unit, sehingga orang yang tertarik dengan Selfie Spoon ini harus menunggu batch berikutnya agar dapat memesan lagi.
(jek/cas)
Selfie Spoon, Tongsis Unik dengan Sendok
Selfie Spoon ini memudahkan penggunanya berfoto selfie dengan makanan favoritnya, seperti sereal.
Diperbarui 23 Sep 2015, 16:40 WIBDiterbitkan 23 Sep 2015, 16:40 WIB
Selfie Spoon ini memudahkan penggunanya berfoto selfie dengan makanan favoritnya, seperti sereal. (Doc: Mashable)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 Energi & TambangJakarta Gelap Satu Jam Hari Ini: Aksi Hemat Energi untuk Bumi
9 10
Berita Terbaru
Wapres Gunakan Media Sosial untuk Sosialisasi Program Pemerintah, Wamensesneg Sebut Agar Informasi Tak Bias
Hanya Pegang Token Rp 7 Juta, Investor Kripto Bisa Makan Malam dengan Donald Trump
3 Ucapan Duka Cita Bunda Iffet Meninggal Dunia dari Sejumlah Tokoh, Mulai Ganjar hingga Pramono Anung
Link Live Streaming Liga Inggris Bournemouth vs Manchester United, Minggu 27 April 2025 Pukul 20.00 WIB di Vidio
13 Ide Sketsa Rumah Minimalis 2 Kamar Terbaru 2025, Nyaman dan Fungsional
VIDEO: Jumbo Enggak Berhenti di Satu Film, Ada Lanjutannya?
Sate Balanga, Sate Khas Gorontalo yang Diolah dengan Cara Ungkep
1,2 Juta Buruh Peringati May Day 2025 di Lapangan Monas, Prabowo Bakal Hadir
Pay Burman Berduka atas Kepergian Bunda Iffet, Sosok yang Tak Terlupakan
6 Gambar Rumah Sederhana Tapi Terkesan Mewah, Bisa Jadi Referensi
6 Baju Model Sekarang untuk Pria, Bikin Penampilan Makin Trendi di 2025
Dear Jamaah Haji 2025, Ini Rahasia Menakjubkan Tawaf Nabi Ibrahim AS, Semua Doa Dikabulkan Kata UAH