Liputan6.com, Jakarta - Perusahaan yang berbasis di Jerman, Sennheiser, merupakan produsen headphone ternama dunia. Jika Anda ingin memiliki generasi terbaru dari headphone Orpheus besutannya, Anda harus rela merogoh kocek sebesar US$ 55.000 atau sekitar Rp 683 juta.
Headphone mewah Orpheus, menurut informasi yang Tekno Liputan6.com kutip dari CBS News, Kamis (5/11/2015), pertama kali diperkenalkan pada tahun 1991.
Kini kebangkitan dari produk baru Sennheiser ini dilengkapi dengan teknologi yang akan mengubah musik. Dari sesuatu yang Anda dengarkan, menjadi sesuatu yang Anda 'tinggali'.
Headphone yang memiliki rentang audio dari 8 Hz hingga lebih dari 100 kHz tersebut bersifat elektrostatik, dengan tegangan sinyal audio yang menyebabkan sebuah film tipis di antara dua pelat logam yang bergerak maju-mundur, yang kemudian menghasilkan suara.
Selain itu, yang membuat headphone ini dibanderol dengan harga selangit adalah berbagai komponennya yang terbuat dari perak, platinum dan marmer Italia Carrara. Lantas, adakah yang akan membelanjakan uang sebanyak itu untuk produk ini?
(why/dew)
Headphone Termahal di Dunia Dibanderol Rp 683 Juta
Sennheiser, produsen headphone ternama dunia, memperkenalkan headphone termahal di dunia dengan banderol Rp 683 Juta.
Diperbarui 05 Nov 2015, 06:35 WIBDiterbitkan 05 Nov 2015, 06:35 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Produksi Liputan6.com
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 Energi & TambangJakarta Gelap Satu Jam Hari Ini: Aksi Hemat Energi untuk Bumi
10
Berita Terbaru
Diabetes Tipe 5: Ancaman Kekurangan Gizi yang Mempengaruhi 20 Juta Orang di Dunia
Update Ledakan Dahsyat di Pelabuhan Iran Selatan: 14 Korban Tewas dan 750 Orang Terluka, Sekolah dan Kantor Ditutup
Top 3: Mantan Pesepakbola Korea Selatan, Kang Ji Yong Meninggal Dunia
VIDEO: Bunda Iffet Meninggal Dunia, Pay Kenang Peran Besar Bunda dalam Perjalanan Musiknya
Sosok Bunda Iffet di Balik Kesuksesan Karier Bermusik Slank
Turnamen Yuris, Ajang Kebangkitan Persidafon Jayapura
Panduan Padu Padan Outfit Pink Untuk Pria, Patahkan Stereotype
Video Hoaks Sepekan: Soeharto Bicara soal Ijazah Palsu hingga Kapal Ferry Tenggelam pada 12 April 2025
Wagub Jakarta Rano Karno Harap Akuntan Tranparansi dalam Pengelolaan APBD hingga APBN
Lolos TKDN Kemenperin, Merek Eropa Inoi Jajal Peruntungan Lewat 3 Model Smartphone
Barcelona Juara Copa del Rey, Carlo Ancelotti: Real Madrid Sebenarnya Hampir Menang
Jumbo Tembus 7 Juta Penonton, Jadi Film Indonesia Terlaris ke-3 Menyalip Wakop DKI Reborn