Bos Xiaomi: Mi 5 Bakal Jadi yang Paling Dinanti

Perilisan Mi 5 hanyalah soal waktu, Ia sangat optimistis bahwa Mi 5 akan menjadi smartphone flagship Xiaomi yang tampil `habis-habisan`

oleh Jeko I. R. diperbarui 27 Nov 2015, 09:06 WIB
Diterbitkan 27 Nov 2015, 09:06 WIB
Bos Xiaomi: Mi 5 Bakal Paling Ditunggu-tunggu
Perilisan Mi 5 hanyalah soal waktu, Ia sangat optimistis bahwa Mi 5 akan menjadi smartphone flagship Xiaomiyang bakal tampil `habis-habisan`

Liputan6.com, Beijing - Tepat pada Rabu lalu, (25/11/2015), Xiaomi kembali menggempur lini gawai perangkat canggihnya dengan memperkenalkan Redmi Note 3 dan Mi Pad 2.

Meski begitu, banyak yang mempertanyakan mengapa vendor perangkat elektronik asal Tiongkok ini tidak menghadirkan smartphone flagship besutannya yang paling ditunggu-tunggu, Mi 5. Padahal, sudah jelas tersiar rumor bahwa Mi 5 dikabarkan akan dirilis di penghujung tahun ini.

Terkait absennya generasi kelima Mi tersebut, CEO Xiaomi, Lei Jun, akhirnya angkat bicara di acara peluncuran Redmi Note 3 dan Mi Pad 2.

Mengutip informasi Phone Arena, Jumat (26/11/2015), ia mengatakan, perilisan Mi 5 hanyalah soal waktu. Untuk saat ini, Xiaomi memang tengah berfokus untuk memasarkan kedua gawai terbarunya itu. Namun untuk Mi 5, ia mengungkap akan dirilis dalam waktu dekat.

"Mi 5 akan jadi smartphone yang paling ditunggu-tunggu. Saya sangat optimistis bahwa smartphone flagship kami ini akan tampil total,"

Sayangnya, Jun tidak menyediakan detail mengenai kehadiran flagship tersebut. Yang bisa dipastikan, Jun telah menekankan bahwa proses pengembangan Mi 5 telah mencapai tahap akhir, yang mana akan dirilis dalam waktu dekat.

Sebelumnya, menurut laporan terbaru, Mi 5 akan diperkenalkan pada 3 Desember 2015. Smartphone tersebut akan ditopang prosesor Snapdragon 820.

Sumber yang diklaim memiliki rekam jejak bagus, mengatakan bahwa Qualcomm sudah seharusnya meluncurkan Snapdragon 820 secara resmi pada 20 November, sehingga Mi 5 pun bisa hadir sebelum tahun depan. Qualcomm disebut telah menguji sejumlah fitur, tapi sejauh ini belum mengumbar waktu peluncuran. Jika informasi dari sumber itu terbukti, maka kita bisa menyaksikan kehebatan Snapdragon 820 pada akhir bulan ini.

Lebih lanjut, sejauh ini tidak banyak informasi soal Mi 5 yang beredar di ranah maya. Di luar prosesor, Mi 5 dikabarkan hadir dengan layar QHD berukuran 5,2 inci, serta memiliki teknologi layar yang sensitif terhadap tekanan, seperti 3D Touch pada iPhone 6s.

(jek/why)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya