Xiaomi Redmi 3 Pro Resmi Dirilis, Ini Spesifikasi Lengkapnya

Dengan sedikit perubahan yang cukup signifikan seperti RAM dan kapasitas memori, Xiaomi resmi memperkenalkan Redmi 3 Pro.

oleh Agustinus Mario Damar diperbarui 01 Apr 2016, 13:12 WIB
Diterbitkan 01 Apr 2016, 13:12 WIB
Resmi Debut, Xiaomi Redmi 3 Hanya Dilego Rp 1,4 Juta
Meski dipatok dengan harga yang begitu terjangkau, Redmi 3 dibalut dengan material metal dan dipercantik dengan ornamen kotak-kotak kecil

Liputan6.com, Jakarta - Xiaomi baru saja memperkenalkan smartphone terbarunya beberapa waktu lalu. Kali ini, perusahaan asal Tiongkok tersebut meluncurkan saudara Xiaomi Redmi 3, yakni Xiaomi Redmi 3 Pro.

Dilansir dari laman International Business Times, Jumat (1/4/2016), secara umum spesifikasi Xiaomi Redmi 3 Pro tak berbeda jauh dari pendahulunya.

Namun, jelas ada beberapa peningkatan yang dilakukan Xiaomi. Salah satunya jumlah memori internal yang ditambahkan menjadi 32GB, dari yang sebelumnya 16GB.

Redmi 3 Pro juga dibekali chipset yang sama dengan Redmi 3, yakni Snapdragon 616. Namun, smartphone ini memiliki RAM yang lebih besar, yakni 3GB. Selain itu, fitur yang juga disematkan pada Redmi 3 Pro adalah pemindai sidik jari.

Untuk spesifikasi lain, Redmi 3 Pro memiliki layar 5 inci dengan resolusi HD. Sementara untuk kebutuhan memori ekstrenal, smartphone ini dapat menggunakan microSD sampai kapasitas 128GB. Kamera belakang Redmi 3 Pro beresolusi 13MP, dan memiliki kamera depan beresolusi 5MP.

Sama seperti Redmi 3, edisi Pro ini juga dipersenjatai dengan baterai berkapasitas 4100mAh. Ada empat pilihan warna yang ditawarkan Xiaomi untuk smartphone ini, yaitu emas, perak, abu-abu, dan emas klasik.

Xiaomi membanderol Redmi Pro 3 dengan harga US$ 138 atau sekitar Rp 1,8 juta. Harga ini lebih mahal sekitar Rp 400 ribu dari seri perdana Redmi 3 yang berharga Rp 1,4 juta saat awal peluncuran.

Rencananya, smartphone ini mulai dijual pada 6 April dan baru tersedia secara eksklusif untuk pasar Tiongkok. Sayangnya, belum diketahui apakah seri ini juga akan dirilis untuk pasar internasional

Sebenarnya, ini bukan kali pertama Xiaomi merilis smartphone berseri sama dengan spesifikasi yang berbeda. Sebelumnya, Xiaomi juga pernah melakukan hal serupa pada Redmi 2.

Tak lama setelah Redmi 2 rilis, setelah itu Xiaomi juga merilis Redmi 2 Prime dengan spesifikasi yang ditingkatkan.

(Dam/Isk)

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya