Liputan6.com, Jakarta - Apple belum lama ini merilis iPhone terbarunya, iPhone XS dan iPhone XS Max ke pasaran. Di antara keduanya, iPhone XS Max didapuk jadi perangkat paling mahal.
Bahkan, iPhone XS Max menjadi perangkat iPhone paling mahal yang pernah dijual Apple sepanjang debut iPhone. Ya, iPhone XS Max berkapasitas 512GB dibanderol USD 1.499 atau setara Rp 22,3 jutaan jika dikonversi dengan kurs dolar AS saat ini.
Namun, siapa sangka estimasi biaya produksi iPhone XS Max ternyata jauh lebih murah ketimbang harganya di pasaran.
Advertisement
Baca Juga
Terbaru, sebuah media bernama TechInsight mengestimasi biaya produksi iPhone XS Max.
Dalam laporan yang Tekno Liputan6.com kutip dari Phone Arena, Rabu (26/9/2018), biaya produksi iPhone XS Max berkapasitas 256GB hanya USD 443 atau setara Rp 6,6 jutaan.
Sementara, model iPhone XS Max sendiri di pasaran dijual seharga USD 1.299 atau setara Rp 19,3 jutaan.
Jika estimasi ini benar, Apple bisa untung tiga kali lipat dari biaya produksi tiap menjual satu unit iPhone XS Max.
Terlepas dari itu, TechInsight menyebut, biaya produksi iPhone XS Max meningkat USD 50 (setara Rp 750 ribuan) dibandingkan biaya produksi iPhone X tahun lalu.
Komponen-Komponen iPhone XS Max
Jika dirinci, komponen paling mahal pada iPhone XS Max adalah layar 6,5 inci yang satu unitnya mencapai USD 80,5 (setara Rp 1,2 jutaan) per panel.
Komponen selanjutnya yang juga mahal adalah chip Apple A12 Bionic dan modem yang dibanderol USD 72 (setara Rp 1 jutaan) per unit.
Sejumlah komponen lain yang juga mahal adalah ruang penyimpanan internal dan external housing yang masing-masing harganya USD 64 (setara Rp 950 ribuan) dan USD 58 (setara Rp 865 ribuan).
Tidak hanya itu, Apple juga memperbarui kamera iPhone XS Max dengan sensor kamera yang lebih baik. Meski begitu, harga komponen ini hampir sama dengan yang digunakan tahun lalu, yakni USD 44 atau setara Rp 650 ribuan.
Advertisement
Biaya Lain-Lain
Namun, tentu ada biaya-biaya lain di luar komponen saat memproduksi iPhone XS Max.
Salah satunya adalah biaya penelitian dan pengembangan smartphone. Selain itu, ada pula biaya yang dirogoh Apple untuk pengembangan iOS versi terbaru agar optimal digunakan pada perangkat.
Biaya lain yang juga jadi pertimbangan kenapa smartphone ini mahal dijualnya adalah biaya distribusi serta iklan iPhone terbaru ini.
Tentunya biaya-biaya tersebut ikut dihitung dan dimaksukkan dalam komponen produksi iPhone XS Max.
(Tin/Ysl)
Saksikan Video Pilihan Berikut Ini: