10,6 Ribu Unit Realme Pro Terjual dengan Nilai Rp 33 Miliar Selama 3 Menit

Melalui channel penjualan Lazada Indonesia, Realme mencatat telah menjual 10.600 unit Realme 2 Pro dengan nilai lebih dari Rp 33 miliar.

oleh Agustin Setyo Wardani diperbarui 23 Okt 2018, 19:00 WIB
Diterbitkan 23 Okt 2018, 19:00 WIB
Realme 2
Penampakan smartphone Realme 2. Liputan6.com/ Agustin Setyo Wardani

Liputan6.com, Jakarta - Setelah memecahkan rekor penjualan online perdana Realme 2 di Indonesia sebanyak 15 ribu unit dalam 10 menit, Realme 2 Pro seolah tak mau kalah.

Kali ini, melalui channel penjualan Lazada Indonesia, Realme mencatat telah menjual 10.600 unit Realme 2 Pro.

Tak tanggung-tanggung, nilai penjualan smartphone milik sub-brand Oppo ini mencapai angka Rp 33 miliar dalam waktu kurang dari 3 menit!

"Sekali lagi, saya sangat senang mengetahui bahwa Realme 2 Pro mendapatkan sambutan hangat pada hari penjualan online perdananya di Indonesia," ujar Marketing Director of Realme SEA Josef Wang dalam keterangan tertulis Realme yang diterima Tekno Liputan6.com, Selasa (24/10/2018).

Dia menambahkan, rekor 10.600 unit Realme 2 Pro dengan nilai lebih dari Rp 33 miliar ini terjual dalam kurang dari tiga menit.

"Ini adalah pencapaian terbaru kami setelah berhasil menjual 15.000 unit Realme 2 hanya dalam 10 menit di Indonesia. Kami berharap antusiasme masyarakat Indonesia, terutama anak muda di Indonesia untuk produk kami tetap tinggi karena kami percaya bahwa kami telah merancang smartphone yang sesuai dengan kebutuhan mereka," kata Josef Wang.

Josef Wang juga buka-bukaan tentang alasan smartphone milik Realme bisa begitu laris.

"Kami telah melakukan penelitian ekstensif selama bertahun-tahun, sehingga kami mengetahui lebih baik dan memiliki strategi produk yang lebih jelas dari merek smartphone lainnya mengenai produk smartphone seperti apa yang diinginkan oleh anak muda,” tambahnya.

Sementara itu, CEO Lazada Indonesia Alessandro Piscini juga memberi ucapan selamat untuk keberhasilan Realme.

Spesifikasi Realme 2 Pro

Realme Ramaikan Pasar Smartphone di Indonesia
Spesifikasi unggulan Realme 2.

Sekadar informasi, Realme 2 Pro hadir dalam tiga pilihan memori, yakni 4 GB RAM dengan 64 GB ROM, 6 GB RAM dengan 64 GB, dan opsi 8 GB RAM dengan memori internal 128 GB.

Smartphone ini didukung baterai 3.500mAh dan punya fitur AI Sleep Mode yang dapat mengetahui pola penggunaan smartphone dan mematikan aplikasi yang berjalan di background.

Realme 2 Pro ini memiliki layar Dewdrop notch 6.3 inci beresolusi FHD+ dengan aspek rasio 19,5: 9 dan rasio screen-to-body mencapai 90,8 persen.

Realme 2 Pro mengusung prosesor Snapdragon 660 yang punya performa tinggi dan konsumsi daya rendah. Realme 2 Pro menggunakan sistem operasi Color OS 8.1 berbasis Android 8.1 5.2 AI.

Beralih ke kamera, Realme 2 Pro hadir dengan kamera belakang ganda 16MP yang dilengkapi dengan sensor Sony IMX398 dengan fokus ganda, aperture F1.7 dan lensa 6MP sedangkan kamera sekunder bertugas mengukur jarak spasial objek yang difoto dalam mode portrait.

Realme 2 Pro hadir dengan kamera depan 16MP dan aperture sebesar F2.0 yang mampu menangkap lebih banyak cahaya, memastikan foto selfie yang lebih baik.

Terdapat pula fitur AI beauty 2.0 yang tepat mengenali 296 titik identifikasi wajah. Dari situ, perangkat akan menawarkan 8 juta pilihan efek beautification yang dapat dipersonalisasikan.

Harga Realme 2 Pro

Realme
Marketing Director of Realme Southeast Josef Wang (kiri) dan Product Manager Realme Indonesia Felix Christian (kanan). Liputan6.com/ Agustin Setyo Wardani

Dibanderol dari Rp 2,899 jutaan untuk RAM 4GB dan memori internal 64GB, Realme 2 Pro diklaim menjadi smartphone dengan prosesor Snapdragon 660 paling terjangkau di dunia.

Model lainnya adalah RAM 6GB dan ruang penyimpanan internal 64GB yang dijual mulai dari Rp 3,299 jutaan. Selain itu ada pula model RAM 8GB dan memori internal 128GB yang dijual Rp 3,699 jutaan.

Opsi warna yang ditawarkan antara lain adalah blue ocean, ice lake, dan black sea.

(Tin/Jek)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini:

 

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya