Bukan Fiber Optik, Ini Penjelasan Telkomsel Soal Internet Lumpuh di Sumatera

Telkomsel akhirnya menjelaskan secara rinci penyebab dari lumpuhnya jaringan internet di wilayah Sumatera Tengah dan Sumatera Utara.

oleh Iskandar diperbarui 06 Des 2018, 18:45 WIB
Diterbitkan 06 Des 2018, 18:45 WIB
Menara jaringan Telkomsel
Menara jaringan Telkomsel. Dok: Telkomsel

Liputan6.com, Jakarta - Telkomsel akhirnya menjelaskan secara rinci penyebab dari lumpuhnya jaringan internet di wilayah Sumatera Tengah dan Sumatera Utara.

Bukan karena fiber optik yang putus, VP ICT Network Management Telkomsel Area Sumatera Awal R Chalik mengungkap, hal itu disebabkan karena gangguan layanan data.

"Telah terjadi gangguan layanan data di wilayah Sumatera Tengah dan Sumatera Utara akibat gangguan di sistem perangkat layanan data, sedangkan layanan voice dan SMS tetap berfungsi dengan normal," papar Awal dalam keterangan resminya, Kamis (6/12/2018).

Ia mengklaim, saat ini tim Telkomsel tengah berupaya dengan maksimal untuk memulihkan gangguan ini dengan cara merecovery sistem data tersebut. Gangguan ini diharapkan akan berangsur pulih dalam waktu dua jam ke depan.

"Kami (Telkomsel) memohon maaf atas ketidaknyamanan yang dirasakan oleh pelanggan akibat dari terjadinya gangguan ini," ucap Awal menandaskan.

* Follow Official WhatsApp Channel Liputan6.com untuk mendapatkan berita-berita terkini dengan mengklik tautan ini.


Upaya Telkomsel

BTS Telkomsel
Salah satu BTS Telkomsel di Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur yang berbatasan langsung dengan Timor Leste. (Doc: Telkomsel)

Dalam keterangan tertulis yang diterima Tekno Liputan6.com, Kamis (6/12/2018), disebutkan gangguan layanan data terjadi di wilayah operasional Sumatera Bagian Utara (Sumbagut) dan Sumatera Bagian Tengah (Sumbagteng).

"Telkomsel memohon maaf atas ketidaknyamanan layanan internet yang dirasakan pelanggan," kata Manager Corporate Communication Telkomsel Area Sumatera Hadi Sucipto.

Lebih lanjut, Hadi juga menyebutkan, Telkomsel tengah berupaya maksimal agar layanan bisa berfungsi normal, sehingga pelanggan bisa menikmati layanan data Telkomsel.

"Secara berkesinambungan, Tim Telkomsel akan tetap berupaya dan memastikan agar layanan kepada pelanggan tetap terjaga," tuturnya.


Keluhan Warganet

Telkomsel Siaga Gerhana Matahari Total
Telkomsel melakukan berbagai persiapan menjelang Gerhana Matahari Total, seperti memaksimalkan kapasitas BTS dan menyiagakan Compact Mobile Base Station (COMBAT) di titik-titik keramaian.

Atas kejadian ini banyak warganet yang meminta kepada Telkomsel untuk segera memperbaiki layananannya.

Pantauan Tekno Liputan6.com, Kamis (6/12/2018), sejumlah pengguna menyatakan gangguan ini berlangsung sejak siang tadi.


Warganet Bingung

BTS Telkomsel
BTS Telkomsel di desa-desa yang sulit sinyal (Sumber: Dok Telkomsel)

(Isk/Ysl)

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

Lanjutkan Membaca ↓

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya