Google Stadia Meluncur, Ada 22 Gim yang Tersedia

Google menambah daftar gim yang siap dimainkan saat Stadia meluncur, yakni 22 judul gim.

oleh Agustinus Mario Damar diperbarui 21 Nov 2019, 09:40 WIB
Diterbitkan 21 Nov 2019, 09:40 WIB
Stadia
CEO Google, Sundar Pichai mengungkap layanan streaming gim berbasis cloud buatan Google, yakni Stadia. (Doc: MobileSyrup)... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Google Stadia akhirnya secara resmi meluncur pada 19 November 2019. Bersamaan dengan peluncuran layanan anyar Google tersebut, Google juga memastikan telah menambah daftar gim yang dapat dimainkan.

Dikutip dari The Verge, Kamis (21/11/2019), secara keseluruhan dengan penambahan ini, ada 22 gim yang sudah dapat dimainkan di Stadia sekarang. Jumlah ini bertambah hampir dua kali lipat dari rencana awal Google saat Stadia rilis, yakni 12 gim.

Bertambahnya jumlah gim di Stadia ini terbilang menarik, sebab sejumlah judul disebut-sebut baru akan tersedia pada 2020. Namun menurut Google, dukungan dari rekanan membuat daftar gim Stadia saat meluncur bisa bertambah.

Untuk mengetahui 10 judul gim tambahan yang tersedia saat Stadia meluncur, berikut ini daftar lengkapnya :

  • Attack on Titan: Final Battle 2
  • Farming Simulator 2019
  • Final Fantasy XV
  • Football Manager 2020
  • Grid 2019
  • Metro Exodus
  • NBA 2K20
  • Rage 2
  • Trials Rising
  • Wolfenstein: Youngblood

Sebagai tambahan, Tom Clancy’s Ghost Recon Breakpoint, yang rencananya akan rilis pada 2020, ternyata dipastikan rilis lebih cepat, yakni akhir 2019.

Sementara Doom: Eternal, Watch Dogs: Legion, Gods & Monsters, dan Cyberpunk 2077, Google telah mengonfirmasi ketiganya akan tersedia untuk Stadia tahun depan, meski belum diungkap jadwal pastinya. 

12 Judul Gim yang Bakal Dirilis Saat Peluncuran Google Stadia

Stadia
Spesifikasi Google Stadia. (Doc: Google)... Selengkapnya

Sebelumnya, kedua belas judul gim yang rilis saat Stadia meluncur, yakni Assassin’s Creed Odyssey, Destiny 2: The Collection, Gylt, Just Dance 2020, Kine, dan Mortal Kombat 11.

Enam judul gim lainnya, termasuk Red Dead Redemption 2, Rise of the Tomb Raider, Samurai Shodown, Shadow of the Tomb Raider: Definitive Edition, Thumper, dan Tomb Raider: Definitive Edition. Demikian yang dikutip dari Arstechnica, Kamis (14/11/2019).

Informasi Google Stadia

Google Stadia
Kontroler Google Stadia. (Doc: Android Authority)... Selengkapnya

Stadia adalah layanan streaming gim milik Google yang akan meluncur di pasaran pada 19 November 2019.

Lewat Google Stadia, gamer dapat bermain melalui beragam platform entah itu via browser di PC hingga smartphone.

Dengan layanan ini, gamer tidak memerlukan lagi hardware kelas atas hanya untuk dapat menikmati gim tertentu.

Meski bisa streaming secara gratis, gamer masih harus membeli gim yang ada untuk dapat memainkannya. 

Untuk dapat menikmati Google Stadia, gamer dapat berlangganan seharga USD 9,99 atau sekitar Rp 140 ribu per bulannya.

(Dam/Ysl)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya