Apple Bakal Kembali Pakai Nama iPhone OS?

Baru-baru ini seorang analis teknologi mencuitkan sesuatu yang disebut-sebut akan menjadi salah satu pengumuman Apple di ajang WWDC 2020.

oleh Agustinus Mario Damar diperbarui 19 Jun 2020, 16:00 WIB
Diterbitkan 19 Jun 2020, 16:00 WIB
Aplikasi iOS. Dok: appradar.com
Aplikasi iOS. Dok: appradar.com

Liputan6.com, Jakarta - Gelaran WWDC 2020 dari Apple akan digelar sebentar lagi. Sejumlah bocoran maupun prediksi mengenai informasi yang akan diungkap oleh Apple pun mulai berseliweran di internet.

Salah satu bocoran yang cukup menarik perhatian publik adalah kabar mengenai Apple bakal mengganti nama iOS. Informasi ini pertama kali diungkap oleh seorang analis teknologi dengan akun @jon_prosser.

Dikutip dari Tech Radar, Jumat (19/6/2020), dalam kicauannya di Twitter, Jon Prosser hanya menuliskan iPhone OS. Namun dari kicauan itu, banyak warganet berspekulasi hal itu merupakan indikasi Apple akan mengganti nama iOS menjadi iPhone OS.

Hal ini didukung pula dengan keputusan Apple yang memisahkan sistem operasi tablet dengan nama iPad OS sejak tahun lalu. Karenanya, ada yang beranggapan Apple ingin menegaskan perbedaan sistem operasi di iPad dan iPhone.

Jon sendiri tidak menjelaskan lebih lanjut apa yang dimaksud dengan tweet tersebut. Karenanya, banyak warganet yang menerka apa maksud kicauan tersebut.

Sebagai informasi, nama iPhone OS sendiri sebenarnya digunakan perusahaan pada generasi awal iPhone, tapi perusahaan lalu mengubahnya menjadi iOS pada Juni 2010.

Kendati memang benar ada perubahan nama, sejumlah analis menyebut hal ini tidak akan berpengaruh pada fitur maupun tampilan sistem operasi tersebut. Dengan kata lain, ini hanya merupakan rebranding dari Apple. 

Apple Konfirmasi WWDC 2020 Berlangsung Online pada 22 Juni

Apple
Apple umumkan WWDC 20 akan digelar pada 22 Juni. (sumber: Apple)

Terlepas dari bocoran itu, Apple akhirnya mengumumkan jadwal gelaran WWDC 2020. Hal itu dilakukan setelah perusahaan mengonfirmasi gelaran tahunan itu akan diadakan secara online beberapa waktu lalu.

Dikutip dari Phone Arena, Rabu (6/5/2020), Apple mengatakan gelaran WWDC tahun ini akan diadakan pada 22 Juni 2020. Selain diadakan secara online, WWDC 2020 juga gratis untuk seluruh developer--berbeda dari tahun sebelumnya.

Apple juga mengatakan developer yang ingin mengikuti WWDC tahun ini harus lebih dulu mengunduh aplikasi Apple Developer di App Store. Aplikasi itu akan menyediakan sejumlah informasi mengenai jadwal keynote hingga sesi lab di gelaran itu.

Prediksi Soal WWDC 2020

iOS 13
Apple memperkenalkan iOS 13 dalam ajang WWDC 2019 (Foto: James Martin/ CNET)

"WWDC 20 akan menjadi acara terbesar kami, dengan mengumpulkan komunitas developer global Apple yang berjumlah lebih dari 23 juta untuk mempelajari tentang masa depan platform Apple," tutur SVP Worlwide Marketing Apple Phil Schiller.

Dalam acara itu, kemungkinan besar Apple akan banyak membahas mengenai iOS 14, iPadOS 14, hingga watchOS 7. Besar kemungkinan, perusahaan juga akan memperkenalkan sistem pelacakan AirTags dalam acara tersebut.

Beberapa waktu lalu, Apple memang telah mengumumkan gelaran Worldwide Developers Conference 2020 (WWDC 2020) secara online. Keputusan ini diambil mengingat kondisi pandemi Covid-19.

Menurut perusahaan, acara yang digelar online ini akan menghadirkan pengalaman baru, mulai dari pengumuman produk Apple seperti biasanya termasuk sesi pertemuan dengan developer.

(Dam/Isk)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya