Terkonfirmasi, Prosesor Desktop Intel Generasi ke-11 Hadir Kuartal Pertama 2021

Intel mengonfirmasi bahwa prosesor desktop generasi ke-11 akan dirilis sekitar kuartal pertama tahun 2021.

oleh M Hidayat diperbarui 08 Okt 2020, 17:00 WIB
Diterbitkan 08 Okt 2020, 17:00 WIB
Logo Intel Terbaru (2020)
Logo Intel Terbaru (2020)

Liputan6.com, Jakarta - Intel mengonfirmasi bahwa prosesor desktop generasi ke-11 akan dirilis sekitar kuartal pertama tahun 2021.

Mengutip Engadget, Kamis (8/10/2020), prosesor dengan kode nama Rocket Lake ini disebut akan mampu mengimbangi AMD Ryzen generasi ke-3 dengan dukungan untuk PCIe 4.0

Pengumuman ini agak mengejutkan, mengingat AMD akan merilis Ryzen 5000 CPU besok. Di pasaran ia akan berhadapan langsung dengan Rocket Lake milik Intel.

Merujuk pada skor yang muncul di GeekBench, Wccftech menilai prosesor ini akan mengalami peningkatan signifikan daripada generasi sebelumnya.

Selain informasi mengenai dukungan untuk PCIe 4.0, perusahaan tidak mengungkap detail lainnya. Oleh karena itu, kita masih harus menunggu hingga waktu peluncuran tiba.

Intel Punya Logo Baru

Sebelumnya Intel mengumumkan logo terbarunya. Logo ini jauh lebih minimalis ketimbang sebelumnya.

Ini adalah logo ketiga yang pernah dipakai oleh perusahaan pembesut prosesor asal AS selama 51 tahun perjalanannya.

Logo yang terlihat sederhana dan segar ini menggantikan logo lama yang sudah dipakai oleh Intel sejak 2006.

Logo baru ini juga akan dipakai untuk menyegarkan seluruh lini produk Intel, mulai dari server Intel Xeon hingga chip memori Optane miliknya.

Pada logo baru, alih-alih menggunakan tampilan sirkular, logo baru ini lebih simpel dan mengusung font yang agak kotak. Di atas huruf i, terdapat sebuah titik (yang berbentuk persegi) dengan warna biru tua.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya