Pengguna Netflix Kini Bisa Lakukan Log Out dari Jarak Jauh

Netflix diketahui telah menerapkan sistem baru yang memungkinkan pengguna keluar dari perangkat tertentu secara jarak jauh.

oleh Agustinus Mario Damar diperbarui 17 Nov 2022, 08:00 WIB
Diterbitkan 17 Nov 2022, 08:00 WIB
Ilustrasi Netflix
Ilustrasi Netflix. Liputan6.com/Mochamad Wahyu Hidayat

Liputan6.com, Jakarta - Netflix kini memungkinkan pengguna melihat daftar perangkat yang terhubung dengan akunnya, lalu log out dari tiap perangkat tersebut secara langsung atau jarak jauh.

Dengan kemampuan baru ini, pengguna tidak perlu mengakses satu akun di sebuah perangkat terlebih dulu agar bisa keluar dari situ.

Dikutip dari Engadget, Kamis (17/11/2022), kemampuan baru dari opsi Manage Access dan Device ini sudah tersedia di situs web, iOS, dan Android. Menurut Netflix, kemampuan ini diharapkan bisa membantu memudahkan para pengguna.

Sebagai contoh, apabila pengguna masuk ke akun Netflix miliknya di Smart TV yang ada di hotel, tapi kemudian lupa untuk log out. Dengan pembaruan ini, pengguna tinggal masuk ke laman Account Settings untuk keluar dari perangkat yang diinginkan dari jarak jauh.

Cara ini juga mempermudah pengguna untuk menyortir perangkat mana saja yang memakai akun miliknya. Sebab, Netflix saat ini hanya menyediakan opsi log out dari seluruh device dalam sekali waktu.

Kemampuan baru ini juga disebut memungkinkan pengguna menyingkirkan perangkat seseorang yang memakai akun miliknya. Selain itu, fitur baru ini juga bisa membantu pengguna mengetahui apakah seseorang mengakses akun miliknya menggunakan password yang bocor.

Tidak hanya itu, fitur ini juga disebut menjadi bagian dari rencana aplikasi streaming ini menerapkan biaya tambahan bagi pengguna yang berbagi akun dengan orang selain keluarga. Jadi, akun tersebut akan mendapatkan tagihan berbeda dari Netflix.

Bersiap, Pengguna Netflix yang Berbagi Akun Bakal Kena Biaya Langganan Tambahan

Ilustrasi Netflix
(unsplash.com/@thibaultpenin)

Untuk diketahui, Netflix tampaknya mulai melakukan perubahan besar-besaran, salah satunya terkait dengan tren berbagi akun.

Sebelumnya, perusahaan sudah mengungkap akan mulai menindak keras tren berbagi akun Netflix mulai tahun 2023.

Salah satu cara tersebut adalah dengan membuat sub-akun berbayar, yang sejalan dengan rencana perluasan "monetasi berbagi akun".

Selain itu, Netflix berencana menaikkan harga berlangganan bagi pengguna yang berbagi akses akun dan password ke orang selain keluarga.

Yup, platform streaming asal Amerika Serikat (AS) itu berencana untuk menaikkan harga berlangganan tersebut pada awal 2023.

Nantinya, pengguna yang berbagi akun kepada orang lain selain keluarga akan mendapatkan tagihan berbeda.

Dikutip dari Gizchina, Selasa (1/11/2022), pelanggan akan mendapatkan tagihan untuk "anggota tambahan".

Sayangnya, perusahaan tidak menyebutkan secara jelas bagaimana cara atau berapa biaya yang dibebankan kepada pengguna tersebut.

Netflix sebelumnya melakukan tes yang mendorong pengguna di Chili, Kosta Rika, dan Peru, membayar lebih untuk sub-akun, jika mereka terdeteksi menggunakan langganan pengguna di luar rumahnya.

Platform streaming asal Amerika Serikat (AS) ini juga menguji ke para pengguna di Argentina, El Salvador, Guatemala, Honduras, dan Republik Dominika, untuk membeli "homes" tambahan, untuk akun Netflix yang berada di luar tempat tinggal utama pelanggan.

Iklan Muncul di Netflix

Biaya Langganan Aplikasi
Ilustrasi Langganan Netflix Credit: unsplash.com/freestocks

Dalam laporan hasil pendapatannya pekan ini pula, Netflix mengklaim mendapatkan tambahan 2,4 juta pelanggan di kuartal ini karena mereka akan merilis paket yang didukung iklan pada bulan depan, dan membatasi berbagi kata sandi.

Netflix juga menyebutkan, pelanggan berbayar di AS dan Kanada tumbuh 104 ribu selama tiga bulan terakhir, naik dari 73 ribu di periode yang sama tahun lalu.

Sejauh ini, belum diketahui strategi apa yang bakal dilakukan Netflix tahun depan untuk menumpas kebiasaan berbagi akun antar pengguna, khususnya di luar negara-negara tempat uji coba.

Berdekatan dengan itu, Netflix juga resmi mengumumkan kehadiran paket berlangganan dengan iklan. Paket berlangganan ini akan hadir untuk 12 negara.

Dikutip dari GSM Arena, Sabtu (15/10/2022), paket ini akan hadir untuk Australia, Brasil, Kanada, Prancis, Jerman, Italia, Jepang, Korea Selatan, Meksiko, Spanyol, Britania Raya, serta Amerika Serikat.

Paket berlangganan baru ini diberi nama Basic with Ads. Menurut jadwal, paket ini tersedia mulai November, tepatnya 1 November di Kanada dan 3 November di Britania Raya maupun Amerika Serikat.

Di Amerika Serikat, paket berlangganan Netflix ini ditawarkan dengan harga USD 6.99 atau sekitar Rp 107 ribu. Sebagai perbandingan, paket Basic Netflix di Amerika Serikat dibanderol USD 9.99 atau sekitar Rp 153 ribu.

Fitur Baru Netflix Profile Transfer

Ilustrasi Netflix
Ilustrasi Netflix. Liputan6.com/Mochamad Wahyu Hidayat

Netflix sendiri sebelumnya mengumumkan fitur baru Profile Transfer atau Transfer Profil, yang memungkinkan orang-orang yang menggunakan akun orang lain dapat mentransfer profil saat mereka memulai keanggotaan sendiri.

"Hari ini kami meluncurkan Transfer Profil, fitur yang memungkinkan orang-orang yang menggunakan akunmu untuk mentransfer profil saat memulai keanggotaan mereka sendiri," kata Timi Kosztin, Product Manager, Product Innovation Netflix.

Dalam pengumuman di laman resminya menyebut, diungkap transfer ini meliputi rekomendasi yang dipersonalisasi, riwayat menonton, Daftar Saya, game tersimpan, serta pengaturan lainnya.

Fitur baru Netflix ini diklaim banyak diminta pengguna, diluncurkan untuk semua pengguna di seluruh dunia mulai hari ini, Selasa (18/10/2022).

Netflix menyebut, pengguna akan menerima pemberitahuan lewat email segera setelah Transfer Profil tersedia di akunnya.

Kemudian, untuk mentransfer profil, pengguna dapat mengarahkan kursor ke ikon profil di menu tarik-turun di halaman utama, lalu pilih opsi "Transfer Profil." Setelah itu, ikuti instruksi yang ditampilkan. 

(Dam/Isk)

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya