Samsung belum lama ini merilis produk phablet generasi terbarunya, Galaxy Note 3. Diposisikan untuk menyasar segmen premium, Galaxy Note 3 dipasarkan dengan bandrol yang cukup tinggi, yaitu Rp 8,8 juta.
Harga tersebut dinilai terlalu tinggi. Samsung dianggap menarik keuntungan yang terlalu besar. Menurut laporan yang beredar, harga tersebut ternyata tidak sebanding dengan biaya komponen yang disematkan pada Galaxy Note 3.
Dilansir laman Tech Insights, Jumat (4/10/2013), berdasarkan fakta yang didapat setelah melakukan pembedahan seluruh komponen, Galaxy Note 3 diestimasi memiliki nilai di bawah US$ 240 atau sekitar Rp 2,5 juta. Harga ini sudah termasuk seluruh komponen inti seperti layar, prosesor, kamera, serta memori.
Lebih lanjut dijelaskan, harga keseluruhan komponen yang digunakan di handset Galaxy Note 3 hanya lebih mahal sekitar US$ 20 atau sekitar Rp 200 ribuan dibandingkan pendahulunya, Galaxy Note 2.
Dengan biaya komponen yang rendah itu, Samsung diprediksi bakal meraup keuntungan sekitar Rp 5 hingga 6 juta dari setiap unit Galaxy Note 3 yang berhasil mereka jual. Angka ini tentunya sangatlah besar, mengingat presentase keuntungan yang didapat oleh Samsung dari tiap unit mencapai lebih dari 100% biaya produksi yang harus mereka keluarkan. (dhi/dew)
Wuih, Samsung Untung Rp 6 Juta dari Tiap Unit Galaxy Note 3
Samsung dianggap menarik keuntungan yang terlalu besar. Harga tersebut tidak sebanding dengan biaya komponen Galaxy Note 3.
diperbarui 04 Okt 2013, 07:21 WIBDiterbitkan 04 Okt 2013, 07:21 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Deretan Artis Cantik Indonesia yang Masih Betah Melajang hingga Pengujung 2024, Fokus Karier
Cuaca Indonesia Hari Ini Kamis 26 Desember 2024, Mayoritas Kota Besar Turun Hujan
Wamen BUMN Sidak Stasiun Pasar Senen, Dapat Temuan Apa?
Ada Orang Tewas Akibat Miras Oplosan, Sebaiknya Kiai Datang Takziyah atau Tidak? Ini Kata Gus Baha
TLKM Kenalkan Produk Andalan, Bantu Pertumbuhan Bisnis
Menjajal Gelato Oma Elly yang Sedang Ngetren, Tersedia Lebih dari 40 Varian Rasa
Mengenang 20 Tahun Tsunami Aceh, Mengenal Smong sebagai Mitigasi Bencana dengan Kearifan Lokal
6 Chat Romantis Ayah Ibu di Grup Keluarga Ini Bikin Senyum, Tak Kalah dari ABG
Pesan Natal Paus Fransiskus: Seruan Perdamaian di Jalur Gaza, Ukraina, hingga Sudan
5 Tips Libur Nataru Nyaman Bebas Gangguan, Wajib Dicatat Nih!
Demi Gaet Striker Juventus, Arsenal Lancarkan 'Operasi Gila' di Bursa Transfer Januari 2025
VIDEO: Viral Kecelakaan Bus Pariwisata di Tol Pandaan-Malang, Empat Korban Meninggal