Semangat sepertinya menjadi tonggak dasar Oppo untuk mengembangkan sayapnya di pasar smartphone. Tak heran jika perusahaan pembuat ponsel asal China itu memperlihatkan semangat dalam berbagai aktivitasnya.
Bahkan, Oppo mengaku memiliki sebuah tarian khusus sebagai wujud semangat yang mereka miliki. Pada acara peluncuran produk Oppo N1 di Grand Ballroom Ritz Cartlon Pacific Place, Jakarta yang turut dihadiri Tekno Liputan6.com, mereka memperlihatkan tarian khusus tersebut.
Di hadapan sekitar 1.500 hadirin para penari yang tak lain karyawan Oppo itu berlompat-lompat dengan enerjik. Para petinggi Oppo Indonesia pun tak mau ketinggalan, mereka ikut bergabung bersama karyawan lainnya menari ala flashmob. Tarian enerjik ini disebut sebagai 'Oppo Dance' yang diklaim mewakili semangat mereka dalam mengekspansi pasar smartphone di Indonesia.
"Tarian kami mewakili semangat kami, Oppo fokus untuk menyediakan produk smartphone yang terbaik dengan layanan terbaik," kata Jet Lee, CEO Oppo Electronics Indonesia sambil terengah setelah menari.
Jet juga mengaku bahwa perusahaannya menganggap Indonesia sebagai negara yang sangat penting. Pertumbuhan adopsi smartphone tinggi yang ada di Tanah Air membuat Oppo yakin bisa terus tumbuh.
Oppo Dance bukan yang pertama kalinya dipertontonkan. Karyawan dan petinggi Oppo pernah melakukannya di acara peluncuran Oppo Find 5 sekaligus menandai masuknya Oppo di Indonesia bulan April lalu. Ingin tahu seperti apa tarian mereka? Lihat videonya berikut ini.
(den/dew)
Dongkrak Semangat, Bos Oppo Menari di Peluncuran Oppo N1
Tarian enerjik ini disebut sebagai 'Oppo Dance' yang diklaim mewakili semangat mereka dalam mengekspansi pasar smartphone di Indonesia.
Diperbarui 17 Okt 2013, 12:20 WIBDiterbitkan 17 Okt 2013, 12:20 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
PSI Sebut Menghormati Presiden Terdahulu Bukan Hal Aneh, Tak Perlu Disalahartikan
Daihatsu Catat Penjualan 36 Ribu Unit di Kuartal 1 2025, Sigra Jadi Andalan
Indonesia Peringkat ke-7 Ekonomi Terbesar di Dunia, China Kalahkan Amerika Serikat
Derby Indonesia Timur! Link Live Streaming BRI Liga 1 Malut United vs PSBS Biak di Vidio
Rumah Tangga Banyak Masalah? Ini Jawaban Ustadz Adi Hidayat
6 Potret Chen Zheyuan Lawan Main Zhao Lusi di Dracin Hidden Love, Popularitas Melejit
Green Coke Bentuk Dukungan Pertachem di Hilirisasi Menuju Swasembada Energi
Dokter PPDS Rekam Mahasiswi Mandi, Pihak Universitas Indonesia: Semoga Tak Ada Lagi Kejadian Serupa
Daftar 10 Saham Top Gainers-Losers pada 14-17 April 2025
Mantan Kepala SEC Gensler kritik Kripto, Tapi Bitcoin Dikecualikan
Periode Liburan Festival Songkran di Thailand Merenggut 200 Nyawa, Ada Apa?
11 Seniman dan Artisan Bicara Kekayaan Budaya Indonesia di Program Terbaru ABC Australia, Bakal Ditayangkan di 39 Negara