Oppo Find X8 Ultra bakal Jadi Pesaing Kuat Samsung Galaxy S25 Series, Mana yang Paling Powerful?

Oppo Find X8 Ultra hadir dengan layar 2K, Snapdragon 8 Elite, baterai 6.100 mAh, fast charging 100W, dan kamera 50 MP. Ponsel ini diprediksi menjadi pesaing kuat Samsung Galaxy S25 Series.

oleh Reanthonio Oktovier Sinanu Diperbarui 10 Apr 2025, 10:30 WIB
Diterbitkan 10 Apr 2025, 10:30 WIB
oppo-logo-130820b.jpg
oppo logo... Selengkapnya

Liputan6.com, Jakarta - Di tengah penantian publik terhadap peluncuran Galaxy S25 Edge dari Samsung, Oppo justru semakin gencar membangun ekspektasi lewat ponsel flagship terbarunya, Find X8 Ultra.

Perangkat ini bukan cuma disebut-sebut sebagai penantang serius Galaxy S25, namun juga digadang-gadang akan melampaui pesaingnya itu dalam berbagai aspek, baik dari sisi performa, daya tahan, maupun fitur-fitur canggih yang diusungnya.

Mengutip PhoneArena, Kamis (10/4/2025), peluncuran resmi Find X8 Ultra akan berlangsung besok atau Kamis 10 April 2025 di China, dan Oppo telah mulai membagikan informasi resmi terkait spesifikasi utama dari ponsel andalannya tersebut.

Walaupun sebagian besar detailnya sudah beredar dalam berbagai bocoran, konfirmasi langsung dari Oppo tetap memberi gambaran yang lebih jelas dan meyakinkan bagi para penggemar teknologi yang menantikan kehadirannya.

Melihat dari spesifikasi yang dipaparkan, Seri Oppo Find X8 Ultra tampaknya akan menjadi salah satu ponsel flagship terbaik di pasar global saat ini.

Oppo menyematkan teknologi kamera kelas atas, baterai berkapasitas besar yang mendukung pengisian daya ultra cepat, serta chipset terbaru dan paling bertenaga dari Qualcomm, yang akan memberikan pengalaman pengguna yang mulus dan responsif.

Dari segi tampilan, Oppo membekali Find X8 Ultra dengan layar datar LTPO OLED beresolusi 2K, yang mampu menyuguhkan refresh rate hingga 120 Hz.

Layar ini tidak hanya tajam dan jernih, tetapi juga mendukung efisiensi daya berkat teknologi LTPO yang dapat menyesuaikan refresh rate secara dinamis. Dapur pacunya ditenagai prosesor Qualcomm Snapdragon 8 Elite, yang merupakan salah satu chipset terbaik saat ini untuk perangkat Android kelas atas.

Baterai Besar dan Pengisian Cepat

Mengupas 7 Keunggulan OPPO Find X8 Series: Kamera Superior, Performa Tangguh, dan Desain Ultra Tipis
Find X8 dan Find X8 Pro dengan AI LinkBoost untuk konektivitas ultra stabil. (c) OPPO... Selengkapnya

Namun yang benar-benar membuat Find X8 Ultra mencuri perhatian adalah kapasitas baterainya yang sangat besar. Oppo membekali perangkat ini dengan baterai 6.100 mAh, jauh melampaui kapasitas baterai Galaxy S25 Ultra yang hanya 5.000 mAh.

Hal ini tentu menjadi keunggulan tersendiri, karena pengguna bisa mendapatkan waktu pemakaian yang jauh lebih lama dalam satu kali pengisian daya.

Lebih menarik lagi, baterai jumbo tersebut mendukung pengisian daya kabel hingga 100W dan nirkabel hingga 50W. Sebagai perbandingan, Samsung Galaxy S25 hanya mendukung pengisian daya kabel 45W dan nirkabel 15W.

Dengan kecepatan pengisian seperti ini, pengguna Find X8 Ultra bisa menikmati waktu pengisian yang jauh lebih singkat, tanpa mengorbankan kapasitas baterai besar yang dimilikinya.

Dari segi ketahanan, Find X8 Ultra juga tidak main-main. Oppo menyematkan sertifikasi IP68 dan IP69, yang menandakan bahwa ponsel ini tahan terhadap debu dan air dalam kondisi ekstrem.

Aspek ini menjadi nilai tambah bagi pengguna yang aktif dan membutuhkan perangkat tangguh di berbagai situasi.

 

Kamera Canggih dan Harga Jadi Andalan Find X8 Ultra

OPPO A5 Pro
Dibuktikan dengan hantaman, rebusan, dan pembekuan namun tetap tangguh di segala situasi.... Selengkapnya

Untuk urusan fotografi, Find X8 Ultra juga tampil impresif dengan konfigurasi empat kamera belakang.

Sistem kameranya terdiri dari kamera utama 50 MP menggunakan sensor Sony Lytia LYT-900, kamera ultra-wide 50 MP (Sony IMX882), kamera telefoto dengan zoom optik 3x 50 MP (Sony IMX906), serta kamera periskop telefoto 50 MP yang juga menggunakan sensor Sony IMX882.

Dengan kombinasi sensor-sensor kamera canggih tersebut, Oppo menjanjikan hasil foto dan video yang tajam, jernih, dan detail dalam berbagai kondisi pencahayaan.

Satu hal yang masih menjadi misteri dan sangat dinantikan adalah harga dari Find X8 Ultra. Hingga saat ini, belum ada informasi resmi maupun bocoran yang mengungkapkan berapa harga yang akan dipatok Oppo untuk flagship barunya ini.

Namun banyak yang memprediksi kalau Oppo bisa menawarkan harga yang lebih kompetitif dibanding Galaxy S25, maka Find X8 Ultra berpeluang besar untuk meraih kesuksesan besar, tidak hanya di pasar Tiongkok tetapi juga di global.

Dengan kombinasi spesifikasi gahar, desain premium, teknologi kamera mutakhir, serta efisiensi daya yang unggul, Oppo Find X8 Ultra berpotensi menjadi pesaing kuat di segmen flagship.

Infografis Akhir Riwayat Ponsel Black Market di Indonesia

Infografis Akhir Riwayat Ponsel Black Market di Indonesia. (Liputan6.com/Trieyasni)
Infografis Akhir Riwayat Ponsel Black Market di Indonesia. (Liputan6.com/Trieyasni)... Selengkapnya
Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya