BlackBerry Messenger Bisa Dijalankan di iPad

Tim Tekno Liputan6.com teleh mencobanya dan berhasil menjalankan aplikasi BBM di iPad generasi kedua versi WiFi plus 3G.

oleh Dewi Widya Ningrum diperbarui 11 Nov 2013, 15:35 WIB
Diterbitkan 11 Nov 2013, 15:35 WIB
bbmm-131111b.jpg

Aplikasi chatting andalan BlackBerry, BlackBerry Messenger (BBM), sudah resmi tersedia untuk platform Android dan iOS sejak 22 Oktober 2013 lalu. Sejak dirilis ke publik, dalam sekejap aplikasi yang disediakan gratis itu sudah di-download banyak orang karena telah lama dinanti-nanti.

Memang ada persyaratan software yang ditetapkan oleh BlackBerry terkait penggunaan aplikasi BBM lintas platform itu. Menurut BlackBerry, BBM hanya bisa digunakan di perangkat Android bersistem operasi Android 4.0 Ice Cream Sandwich atau yang lebih tinggi, dengan ukuran layar maksimal 7 inci. Sementara untuk di iPhone, BBM baru bisa berjalan di sistem operasi iOS 6 dan iOS 7.

Pernyataan itu seolah menegaskan bahwa BBM hanya bisa diakses di perangkat berukuran layar kurang dari 7 inci. Di atas ukuran tersebut, seperti tablet berukuran 8 inci atau 10 inci, BBM belum mendukung.

Namun ternyata, aplikasi BBM bisa dijalankan di iPad generasi kedua versi WiFi + 3G. Tim Tekno Liputan6.com telah mencobanya dan berhasil menjalankan aplikasi BBM di iPad tersebut. BBM-an dari perangkat BlackBerry ke iPad juga berjalan lancar tanpa delay.

Namun anehnya, BlackBerry sebelumnya secara resmi sudah menegaskan bahwa tablet Android dan juga iPad untuk tahap awal belum akan bisa menggunakan BBM. Head of BlackBerry Software Portofolio Vivek Bhardwaj mengkonfirmasi hal itu. 

Baca juga: iPad dan Tablet Android Belum Bisa Cicipi BlackBerry Messenger

Sementara itu, di website resmi Apple tertulis bahwa BBM kompatibel dengan perangkat iPhone, iPad 2 Wi-Fi + 3G, iPad Wi-Fi + Cellular (3rd generation), iPad Wi-Fi + Cellular (4th generation), dan iPad mini Wi-Fi + Cellular. Namun memang aplikasi BBM akan terasa optimal jika digunakan di iPhone 5.

(dew)




Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya