VIDEO: Pilkada DKI Putaran 2, Anies Siap Kampanye di Basis Ahok

Selain berkampanye di basis lawan, Anies Baswedan juga akan mengerahkan duta Anies-Sandi di berbagai titik.

oleh Liputan6 diperbarui 05 Mar 2017, 19:07 WIB
Diterbitkan 05 Mar 2017, 19:07 WIB
Anies Baswedan
Anies Baswedan

Liputan6.com, Jakarta - Calon gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengaku siap menghadapi Pilkada DKI Jakarta putaran dua. Anies juga akan lebih fokus kampanye pada daerah yang dimenangkan pasangan lawan atau kubu Ahok.

Tak hanya itu, seperti ditayangkan Liputan 6 Siang SCTV, Minggu (5/3/2017), Anies akan mengerahkan duta Anies-Sandi di berbagai titik. Mereka juga akan terus menemui warga dan berkonsolidasi dengan elite partai pendukung.

"Dari kemarin-kemarin kita siap. Jadi, tinggal nunggu waktunya aja. Begitu dibuka saatnya, kita langsung jalan," kata Anies usai mengahadiri konsolidasi dukungan masyarakat Aceh di Lenteng Agung, Jakarta Selatan.

Sementara itu, calon wakil gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno salat subuh bersama warga di Perumahan Pulo Gebang Permai, Cakung, Jakarta Timur. Ratusan warga, ulama, dan umaro Kecamatan Cakung salat subuh berjemaah di Masjid Hayatun Nufus.

Salat subuh gabungan yang rutin digelar sebulan sekali dan bergilir ini diisi dengan nasihat untuk memilih pemimpin amanah. Dukungan ini membuat pasangan Anies-Sandiga makin yakin untuk memimpin Jakarta.

Saksikan strategi Anies Baswedan dalam Pilkada DKI putaran dua berikut ini.

Video Pilihan Hari Ini

Video Terkini

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya