Liputan6.com, Jakarta Dua provinsi yakni Sulawesi Utara (Sulut) dan Sulawesi Tenggara (Sultra) bersama Bank Pembangunan Daerah Sulut dan Sultra tandatangani nota kesepahaman dengan Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) RI pada hari ini, Jakarta, Senin (14/4/2014).
Dengan ditandatanganinya perjanjian tersebut, maka transaksi keuangan pemerintah provinsi (pemprov) dan pemerintah kabupaten (pemkab)/kota (pemkot) yang melalui BPD dapat dipantau secara online oleh BPK.
Kepala Perwakilan BPK Sulut Andi Kangkung Lologau mengatakan, penandatanganan nota kesepahaman merupakan implementasi program e-audit BPK. "Ini merupakan Implementasi e-audit BPK," kata dia.
Andi menjelaskan, sejak September 2013 sebanyak 16 pemkab/pemkot Sulut telah masuk dalam sistem e-audit BPK. Audit tersebut di antaranya diterapkan pada pajak kendaran bermotor, gaji, laporan keuangan. Tak hanya itu, BPK juga telah memasukan 15 Pemda Sultra dalam sistem e-audit.
"Sampai saat ini, perwakilan 15 pemerintah daerah Sultra. Seperti laporan keuangan, gaji pegawai dapat dijadikan info awal langkah audit," katanya
Ia menuturkan dengan masuknya transaksi keuangan daerah melalui e-audit ikut mempelopori BPK dalam rangka transaparansi keuangan negara.
Ketua BPK Hadi Poernomo menjelaskan, e-audit bukan hanya untuk meningkatkan efisiensi dan efektifitas pemeriksaan BPK. Kata dia, juga mampu meningkatkan penerimaan daerah.
"Selain peningkatan efisiensi dan efektifitas pemeriksaan BPK, e-audit juga mampu meningkatkan penerimaan negara atau daerah pada pemda tersebut. Akses online merupakan salah satu wujud transparansi keuangan dan akuntabilitas keuangan negara dan daerah."
BPK Bisa Akses Transaksi Keuangan Pemprov Sulut & Sultra
Transaksi keuangan pemerintah provinsi, kabupaten dan kota yang melalui BPD dapat dipantau secara online oleh BPK,
Diperbarui 14 Apr 2014, 13:14 WIBDiterbitkan 14 Apr 2014, 13:14 WIB
Ketua BPK Hadi Poernomo terlihat menyimak serius paparan dari para pembicara seminar (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah).... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Mantan Kepala SEC Gensler kritik Kripto, Tapi Bitcoin Dikecualikan
Periode Liburan Festival Songkran di Thailand Merenggut 200 Nyawa, Ada Apa?
11 Seniman dan Artisan Bicara Kekayaan Budaya Indonesia di Program Terbaru ABC Australia, Bakal Ditayangkan di 39 Negara
Polisi Sebut Mobil yang Terbakar Milik Satreskrim Polres Metro Depok
Daftar Top Skor Liga Champions 2024/2025: Kejutan dari Pemain yang Ditolak Manchester United
Fokus : Evakuasi Nenek dan Cucunya Tertimbun Longsor di Bogor Berlangsung Dramatis
Pabrik iPhone Foxconn Mulai Produksi iPhone 6e di Brasil, Imbas Tarif Trump?
Gua Maria Belinyu, Destinasi Wisata Religi dan Permenungan Peristiwa Penyaliban Yesus
Tragedi Kehilangan Mizuki Itagaki: Penyebab Meninggalnya Aktor Berbakat Jepang
Harga Emas Hari Ini Naik Atau Turun April 2025, Tembus Segini
Kemenhan Terus Proses Pembelian 24 Jet Tempur F-15EX, Tengok Kecanggihannya
Baru Cabut STR Setelah Kasus Kekerasan Seksual Viral, Komisi IX DPR RI Panggil Kemenkes untuk Evaluasi