Liputan6.com, Jakarta - PT Pertamina (Persero) sudah menyiapkan Sistem Monitoring elpiji 3 Kilo gram (Kg) untuk mencegah perpindahan konsumen elpiji non subsidi 12 Kg ke elpiji bersubsidi 3 Kg, karena dampak kenaikan harga.
Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero), Ali Mundakir mengatakan, pihaknya sudah mempersiapkan langka antisipasi agar konsumen elpiji 12 Kg tidak beralih ke elpiji 3 Kg saat kenaikan harga elpiji 12 Kg di berlakukan.
"Sudah persiapkan itu," kata Ali, di Kantor Kementerian Keuangan, Jakarta, Rabu (13/8/2014).
Ali menambahkan, persiapan tersebut adalah Sistem Monitoring elpiji 3 Kilo gram (Kg), dengan sistem ini Pertamina bisa mendapat data akurat tentang konsumsi elpiji 3 Kg.
"Pertamina sudah mempunyai sistem monitoring elpiji 3 Kg, jadi data agen sudah kami record selama ini, sehingga ada permintaan mendadak rata-rata kami akan kendalikan dari pasokan," jelas Ali.
Menurut Ali, menggunakan elpiji 12 Kg lebih nyaman ketimbang elpiji 3 Kg, dengan kapasitas yang lebih besar masyarkat tidak sering membeli elpiji 12 Kg.
"Terpenting lagi hubungan konsumen 12 Kg, masalah kenyamanan. Kalau pakai elpiji 3 Kg cerpat ganti. Gak nyaman cepat ganti. Kalau 12 kg untuk keluarga normal 12 kg untuk satu bulan," pungkasnya. (Pew/Ahm)
Jurus Pertamina Antisipasi Konsumen Elpiji 12 Kg yang Nakal
Pertamina menyiapkan sistem monitoring elpiji 3 kg untuk mengendalikan permintaan yang mendadak akibat harga elpiji 12 kg yang naik.
Diperbarui 13 Agu 2014, 16:10 WIBDiterbitkan 13 Agu 2014, 16:10 WIB
YLKI menilai, kenaikan harga elpiji 12 kilo gram akan membuat konsumen beralih ke elpiji 3 kg sehingga dapat menambah beban negara.... Selengkapnya
Advertisement
Live Streaming
Powered by
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
10 Model Abaya Arab Terbaru 2025, Tampil Syar'i dan Stylish
Prabowo Mau Ubah Penjara di Kota jadi Perumahan, Mungkinkah?
Cara Cerdas Belanja Online saat Pertengahan dan Akhir Bulan di Kala Dompet Menipis
8 Capaian BRGM Selama Hampir 1 Dekade, Nyata Lakukan Restorasi Gambut dan Rehabilitasi Mangrove
Potret Dapur Fitri Tropica, Desain Modern untuk Content Creator
Potret Dapur Rumah Marshanda, Estetika Model Minimalis yang Memikat Hati
Klasemen Final Four PLN Mobile Proliga 2025: LavAni Sempurna
Jumlah Korban Terus Bertambah, Serangan Udara Israel Hantam Gedung Sekolah di Gaza
Potret Dapur Rumah Keong Dokter Boyke dengan Desain Klasik Penuh Makna
Harga Iphone 11 Series Dipakai Tahun 2025, Cek Review Sebelum Beli
Indonesia-AS Tandatangani Kesepakatan Negosiasi Tarif, Bisa Turun?
Model Rambut Bob Korea yang Chic dan Elegan, Jadi Tren di 2025