Liputan6.com, Jakarta - Asosiasi E-Commerce Indonesia (iDEA) mengukapkan belum ada angka resmi yang mencatat nilai transaksi industri e-commerce di Indonesia. Belum ada data transaksi tersebut karena usia dari e-commerce masih cukup muda. Selain ukurannya masih relatif kecil, tidak tercatatnya nilai transaksi disebabkan belum ada industri e-commerce yang menyandang perusahaan terbuka atau Tbk.
"Saat ini bisnisnya sangat muda, belum ada lembaga research yang bisa memastikan nilai transaksinya. Beda dengan China yang punya perusahaan terbuka," ujar Ketua Dewan Pengawas iDEA William Tanuwijaya, di Jakarta, Rabu (1/7/2015).
Ia melanjutkan, sebuah lembaga research independen mengungkapkan bahwa nilai transaski e-commerce di Indonesia masih berada di bawah 1 persen dari nilai perdagangan ritel. Angka tersebut juga jauh dari torehan negara tirai bambu yang mampu menembus 7 persen.
Oleh sebab itu, ia meminta kepada pemerintah untuk bisa mendukung pertumbuhan industri e-commerce agar bisa menyamai China.
"Justru mendukung e-commerce menjadi perusahaan terbuka ada data. Misal Alibaba pemegang 80 persen marketplace di China. Setiap tahun mempublikasinya datanya. Di Indonesia masih kecil, berusaha menjadi Alibabanya Indonesia. Semua perusahaan menutup data mereka. Secara research independen 0,2 persen sampai 0,7 persen dari ritel keseluruhan," ujarnya.
Meskipun masih cukup kecil, William menurutkan bahwa peluang Indonesia untuk setara dengan China relatif besar. Hal itu disebabkan pangsa Indonesia begitu besar.
"Pangsa pasar RI menurut research cukup besar.Singapura penduduk 5 juta penduduk US$ 1,7 miliar, Indonesia 250 juta penduduk masih US$ 1,3 miliar," tutupnya. (Amd/Gdn)
RI Belum Punya Data Jelas Soal Nilai Transaksi Perdagangan Online
Nilai transaski e-commerce di Indonesia masih berada di bawah 1 persen dari nilai perdagangan ritel.
Diperbarui 01 Jul 2015, 16:37 WIBDiterbitkan 01 Jul 2015, 16:37 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Cuaca Hari Ini Minggu 27 April 2025: Jabodetabek Diprakirakan Hujan Sedang Siang Nanti
Top 3 Islami: 5 Tips Memilih Gamis Terbaru bagi Wanita Bertubuh Gendut agar Tampak Modis, Pilihan Hijab Wajah Chubby agar Lebih Tirus
Debut BYD Yangwang U8L di Shanghai, SUV Listrik Mewah dengan Tenaga 1.180 Hp
Bunda Iffet Slank Dimakamkan Minggu Siang di TPU Karet Bivak
Saat Donald Trump dan Pemimpin Dunia Hadiri Pemakaman Paus Fransiskus
Berburu Saham Pilihan saat Musim Dividen 2025
Pantang Panik, Begini Jurus Jitu Hadapi Gejolak Pasar Kripto
Hutan Pinus Pangonan, Pesona Alam Pegunungan Muria
Resep Gehu Pedas Jeletot, Makin Lezat dengan Isian Daging Cincang
27 April 2018: Kim Jong Un dan Moon Jae-in Teken Deklarasi Perdamaian, Akhiri Perang Korut-Korsel
Hasil Final Copa del Rey Barcelona vs Real Madrid: Drama Extra Time, Blaugrana Juara usai Kalahkan Los Blancos 3-2
5 Look Makeup Natural Artis Berhijab yang Lagi Hits, Simpel dan Bikin Glowing!