Liputan6.com, Jakarta - Bank terbesar asal jerman Deutsche Bank dilaporkan tengah melakukan berbagai upaya untuk bisa memperbaiki keuntungan perusahaan. Salah satu cara yang ditempuh adalah dengan melakukan efisiensi dan merumahkan pegawainya.
Sebanyak 250 orang pegawai Deutsche Bank yang bekerja di berbagai kantor cabang di seluruh dunia sudah dirumahkan. Sumber yang tidak ingin disebutkan namanya menambahkan, jumlah pegawai yang bakal di PHK bisa bertambah hingga 500 orang.
Dilansir dari Express.co.uk, Rabu (21/2/2018), selama dua minggu terakhir pegawai Deutsche Bank yang berada di level mid-senior dan senior terkena kebijakan ini. Menurunnya keuntungan Deutsche Bank diakibatkan dari unit investasi perbankan yang mengalami tekanan dalm beberapa waktu terakhir.
Advertisement
Perdagangan saham bank turun 27 persen pada kuartal lalu. Pendapatan lain yang didapat dari penjualan hutang dan ekuitasn juga mengalami penurunan tiga persen.
Meski bisnis advisory Deutsche Bank masih baik, pendapatan tetap dilaporkan turun 29 persen sementara ekuitas bank turun 25 persen.
Penurunan pendapatan juga semakin diperparah akibat keputusan CEO John Cryan untuk memberikan bonus dalam jumlah besar pada pegawai. Rencananya, Deutsche Bank akan menghemat dana 3,8 juta euro dari efisiensi ini.