Liputan6.com, Jakarta - Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menjamin kesiapan infrastruktur jalanan seperti jalan arteri hingga jalan tol pada musim mudik Lebaran kali ini.
"Saya kira kalau infrastruktur ini kan sudah kita siapkan semua. Infrastruktur saya jamin siap," ujar dia saat mengecek kesiapan mudik di Nagreg, Kabupaten Bandung, Rabu (29/5/2019).
Advertisement
Baca Juga
Dia mengatakan, kepastian itu didapatnya lantaran secara kesiapan terus dipantau oleh pihak Korps Lalu Lintas (Korlantas) Kepolisian.
"Jalan nasional kita saya rasa sudah siap. Tinggal sekarang untuk kelancaran (lalu lintas) ada tiga; kesiapan infrastruktur, manajemen lalu lintas yang dilakukan oleh Ditlantas dan polisi, dan perilaku (pengendara)," tuturnya.
"Tadi Bu Menko (PMK, Puan Maharani) bilang, ikutin itu, pengaturan lalu lintas dan rambu-rambunya. Kalau tiga ini bisa dilakukan, pasti lancar dan nyaman," dia menambahkan.
Â
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Jaga Keselamatan
Sementara Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Puan Maharani juga mengimbau kepada pemudik agar terus menjaga keselamatan saat berkendara.
"Tolong jaga ketertiban, tolong jaga kesehatan, perhatikan rambu-rambu keamanan lalu lintas. Jangan sampai kemudian melanggar rambu-rambu," imbuhnya.
"Kalau merasa lelah, istirahat, dan banyakin minum air putih dengan berhenti di area istirahat atau posko kesehatan," dia menandaskan.
Advertisement
4 Menteri Kabinet Kerja Cek Kesiapan Mudik di Nagrek
Untuk diketahui, empat menteri Kabinet Kerja Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) mengecek kesiapan arus mudik di jalur selatan Jawa Barat, yakni di kawasan Nagreg, Kabupaten Bandung, dan Limbangan di Kabupaten Garut, Jawa Barat.
Keempat menteri tersebut yakni Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Kesehatan Nila Moloek, dan Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) Puan Maharani.
"Ini H-7 jelang Lebaran, kami memantau bagaimana rencana persiapan arus mudik yang sudah dilakukan mulai hari ini sampai nanti puncak (mudik) sekitar tanggal 31 Mei sampai tanggal 1 (Juni)," ujar Puan Maharani di Nagreg, Rabu (29/5/2019).Â
BACA JUGA
Puan menjelaskan, pemerintah bekerjasama dengan Polda dan Pemda setempat telah mempersiapkan berbagai skenario lalu lintas di titik rawan kemacetan seperti di Nagreg dan Pasar Limbangan.
Skenario lalu lintas tersebut antara lain dilakukan kanalisasi, pengaturan arus satu arah atau one way, hingga pembuatan jalur mudik alternatif. Selain itu, telah tersedia pula berbagai posko kesehatan di ruas jalur mudik alternatif itu.
"Di Garut sudah dilakukan persiapan lalu lintas. Pengaturan arus dari arah Jakarta menuju Jawa Barat, khususnya ke arah Garut, Limbangan, Tasikmalaya dan sebagainya InsyaAllah sudah siap," ungkap Puan.
Adapun rombongan menteri tersebut mulai berangkat dari Jakarta menggunakan helikopter sekitar pukul 07.50 WIB. Mereka tiba di landasan heli yang terletak di lapangan sepakbola Darmita Atmadja, Nagreg, pukul 08.35 WIB.
Setibanya di tempat, rombongan langsung beranjak mengecek Pos Pelayanan Lebaran Polres Bandung di Cikaledong, Nagreg. Seusai dari situ, mereka segera beranjak dan akan mengakhiri perjalanan di Pasar Limbangan, untuk kemudian balik ke Jakarta.