Liputan6.com, Jakarta Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir memaparkan laporan kerja akhir Kementerian BUMN. Hal tersebut diungkapkan Erick Thohir melalui postingan akun Instagramnya @erickthohir.
Dalam paparannya tersebut, Erick Thohir menjelaskan beberapa hal terkait capaian BUMN. Dari 88 Proyek Strategis Kementerian BUMN, pihaknya sudah menyelesaikan 92% atau 81 proyek sudah diselesaikan.
Baca Juga
Artikel mengenai Erick Thohir pamer aset BUMNÂ ini menjadi salah satu artikel yang banyak dibaca. Selain itu masih ada beberapa artikel lain yang layak untuk disimak.
Advertisement
Lengkapnya, berikut ini adalah tiga artikel terpopuler di kanal bisnis Liputan6.com pada Minggu 4 Agustus 2024:
1. Erick Thohir Pamer Aset BUMN Tembus Rp 10.402 Triliun, Laba Meroket jadi Rp 327 Triliun
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir memaparkan laporan kerja akhir Kementerian BUMN. Hal tersebut diungkapkan Erick Thohir melalui postingan akun Instagramnya @erickthohir.
"Hari ini berkesempatan untuk rapat pemaparan dengan Komisi VI DPR RI sebagai laporan kerja akhir Kementerian BUMN," kata dia dikutip dari akun @erickthohir, Sabtu (3/8/2024).
Dalam paparannya tersebut, Erick Thohir menjelaskan beberapa hal terkait capaian BUMN. Dari 88 Proyek Strategis Kementerian BUMN, pihaknya sudah menyelesaikan 92% atau 81 proyek sudah diselesaikan.
Baca artikel selengkapnya di sini
Â
Â
2. Harga Minyak Dunia Anjlok Parah
Harga minyak mentah AS turun hampir 3% pada hari Jumat (Sabtu waktu Jakarta). Harga minyak anjlok setelah laporan pekerjaan Amerika Serikat (AS) yang lemah memunculkan kekhawatiran baru bahwa resesi mungkin akan segera terjadi.
Dikutip dari CNBC, Sabtu (3/8/2024), harga minyak mentah West Texas Intermediate  untuk kontrak September turun USD 2,79 atau 3,66% menjadi USD 76,81 per barel. Sedangkan harga minyak Brent untuk kontrak Oktober turun USD 2,71 atau 3,41% menjadi USD 76,81 per barel.
Harga minyak WTI turun 4,7% dalam seminggu, sementara harga minyak Brent yang menjadi patokan global turun 5,3% dalam sepekan meskipun ketegangan meningkat di Timur Tengah.
Advertisement
3. Harga Emas Dunia Mesorot, AS jadi Biang Keladinya
Harga emas turun pada perdagangan Jumat (Sabtu waktu Jakarta). Harga emas dunia merosot karena aksi ambil untung terjadi setelah harga emas batangan melonjak lebih dari 1% di awal sesi perdagangan di tengah harapan penurunan suku bunga didukung oleh data pekerjaan Amerika Serikat (AS) yang lebih lemah dari perkiraan.
Dikutip dari CNBC, Sabtu (3/8/2024), harga emas dunia di pasar spot turun 0,5% menjadi USD 2.432,19 per ons. Sedangkan harga emas berjangka AS ditutup turun 0,4% menjadi USD 2.4769,8.
Namun, harga emas naik 1,8% minggu ini karena meningkatnya permintaan aset safe haven akibat ketegangan Timur Tengah dan ekspektasi penurunan suku bunga oleh Bank Sentral AS, Federal Reserve (The Fed) membuat logam tersebut lebih menarik bagi investor.