Liputan6.com, Milan: Pelatih Inter Milan, Walter Mazzari melakukan hal unik kala dirinya meluapkan emosi kala timnya ditahan imbang Udinese 0-0, (28/3) dini hari WIB.
Mazzari kedapatan menggigit sebuah botol saat pemainnya, Walter Samuel tidak mampu memanfaatkan umpan silang dari rekannya. Sundulan bek asal Argentina ini masih melebar di sisi gawang Udinese.
Pada saat menggigit botol tersebut, Mazzari terlihat sangat geram. Hal ini terlihat dari ekspresi wajah kesal pelatih asal Italia tersebut.
Akibat hasil tersebut, Inter kini berada di posisi ke-5 klasemen Serie A sementara dengan raihan 48 poin. Pada pertandingan berikutnya Nerazzuri akan bertandang ke markas Livorno pada Selasa, 1 April mendatang.