Liputan6.com, London: Tim Sherwood mengaku stres menjadi manajer Tottenham Hotspur. Namun manajer asli Inggris itu bertekad untuk terus mempertahankan pekerjaannya hingga kontraknya usai dua tahun lagi.
Sherwood menggantikan Andre Villas-Boas sebagai manajer Spurs sejak Desember lalu. Walau meraih beberapa hasil positif, namun kinerja Sherwood disorot karena selalu kalah melawan klub papan atas.
Tak pelak spekulasi pun muncul soal masa depannya. Kabarnya, manajemen Tottenham ingin menggantinya dengan Louis van Gaal atau Mauricio Pochettino musim panas nanti.
"Setiap hari seperti kurva yang melengkung jika Anda menjadi manajer. Jujur rasanya seperti masuk dalam lingkaran api," kata Sherwood seperti dilansir Mirror.
"Keluarga selalu bertanya kenapa saya rela melakukannya. Namun inilah saya dan ada sesuatu yang membuat saya mau melakukannya."
Sherwood juga enggan jika dalam waktu dekat klub memintanya kembali ke posisi Kepala Pemandu Bakat yang ia jabat sebelumnya.
"Tanpa meremehkan tekanan yang ada, tapi saya menyukai pekerjaan sebagai manajer. Saya pikir saya mampu menjadi manajer yang baik," kata Sherwood.
"Saya seorang pemenang dan saya lebih memilih sakit daripada gagal menjalani tugas. Jika saya ingin melakukan sesuatu, maka saya akan melakukannya."
Sherwood: Jadi Manajer Selalu Penuh Tekanan
Manajemen Tottenham ingin menggantinya dengan Louis van Gaal atau Mauricio Pochettino musim panas nanti.
Diperbarui 12 Apr 2014, 17:48 WIBDiterbitkan 12 Apr 2014, 17:48 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pemakaman Paus Fransiskus: Sederhana, Namun Bermakna di Basilika Santa Maria Maggiore
Peringati Hari Bumi, Jakarta Gelap Satu Jam pada 26 April 2025
VIDEO: Hilang 5 Hari, Pendaki Gunung Merbabu Ditemukan Meninggal Dunia
Jangan Pernah Benci Diri Sendiri, Tubuhmu Adalah Kendaraan Menuju Allah Kata Gus Baha
Gunung Semeru Enam Kali Erupsi, Tinggi Letusan Hingga 800 Meter
Potret Iring-iringan Jenazah Paus Fransiskus Menuju Basilika Santa Maria Maggiore
Etenia Croft Rilis Lagu Gapai Bintang, Lirik Lagunya Ungkap Semangat Meraih Mimpi
Korea Utara Luncurkan Kapal Perang Baru, Diklaim Punya Senjata Terhebat
Hasil MotoGP Spanyol 2025: Fabio Quartararo Blunder, Marc Marquez Juara Sprint Race
Mentan Minta Polisi Segera Tangkap Oknum Penjual Sapi Hibah di Karanganyar
VIDEO: Motif Pembunuh Jasad dalam Karung di Daan Mogot, Pelaku Tersinggung Ucapan Korban
Indonesia Gandeng Palestina hingga Jepang Genjot Sektor Pertanian