Liputan6.com, Jakarta: Para pebulu tangkis yang masuk nominasi tim Piala Thomas dan Uber dijadwalkan bertolak ke Kudus, Jawa Tengah, Selasa (15/4/2014). Mereka akan mengikuti karantina selama 10 hari sampai 25 April sebagai persiapan jelang Piala Thomas dan Uber di New Delhi, India, 18-25 Mei mendatang.
Selama masa karantina, para atlet akan berlatih di GOR Jati Kudus yang berkapasitas 17 lapangan. Tak hanya menjalani program latihan biasa, sejumlah program khusus telah disiapkan. Salah satunya adalah sesi bimbingan oleh psikolog untuk menempa mental tim.
"Persiapan tim Piala Thomas dan Uber akan dimulai setelah kejuaraan Singapore Open Super Series 2014. Melalui karantina intensif di Kudus, diharapkan para pemain lebih fokus berlatih dan mempersiapkan diri lebih baik lagi," kata Ketua Umum PP PBSI Gita Wirjawan dalam siaran pers Humas PBSI yang diterima Liputan6.com, Senin (14/4/2014) malam.
"Piala Thomas dan Uber merupakan salah satu milestones PBSI di 2014, kejuaraan ini adalah ajang beregu paling bergengsi, PBSI akan mempersiapkan para atlet sebaik mungkin dengan program latihan terbaik, nutrisi terbaik, serta semua penunjang latihan terbaik," tambah Gita.
Usai karantina, tim akan bertolak ke Solo untuk mengikuti pertandingan simulasi Piala Thomas dan Uber di GOR Sritex. Setelah itu, akan ada outing di Bogor, Jawa Barat, pada 2-3 Mei 2014.
Tim Piala Thomas dan Uber Segera Jalani Karantina
Tim Piala Thomas dan Uber akan menjalani karantina selama 10 hari sampai 25 April mendatang di Kudus, Jawa Tengah.
Diperbarui 15 Apr 2014, 00:28 WIBDiterbitkan 15 Apr 2014, 00:28 WIB
Advertisement
Live Streaming
Powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
7 Tren Kecantikan Jadul yang Digemari Lagi di Tahun 2025, Bikin Nostalgia
Ini Alasan KPK yang Belum Bawa Motor Royal Enfield Milik Ridwan Kamil ke Rupbasan Jakarta
Upayakan Pendidikan Lebih Baik untuk Peserta PPDS, Pengamat: Konsulen Harus Hadir
Dulu Cuma Tahan 2 Hari, Kini Kue Jongkong Bisa Awet 7 Hari Tanpa Pengawet
Cek Fakta: Tidak Benar Prabowo Batalkan Program MBG Jadi Pendidikan Gratis Seumur Hidup pada April 2025
Aston Villa Rela Korbankan Ollie Watkins Demi Pemain Terbuang Manchester United
Rayen Pono Resmi Laporkan Ahmad Dhani ke Bareskrim Polri Terkait Dugaan Penghinaan Marga
Pembangunan Pabrik BYD Diganggu Ormas, Moeldoko: Tumpas Saja Itu!
6 Rekomendasi Drama Korea Terbaru Perpaduan Romantisme, Action dan Komedi 2025
VIDEO: Direktur TV Jadi Tersangka Perintangan Kasus Timah, Dewan Pers Hormati Proses Hukum
Ini Penampilan Fachri Albar Usai Ditangkap Polisi Karena Kasus Narkoba
Prabowo Perintahkan Indonesia Ekspor Beras ke Penjuru Dunia