Manajer MU Miris Dukungan Suporter Sangat Minim

Achsanul merasa khawatir pendapatan klub makin menurun, sehingga tidak bisa menarik minat sponsor.

oleh Achmad Yani Yustiawan diperbarui 25 Apr 2014, 12:52 WIB
Diterbitkan 25 Apr 2014, 12:52 WIB
persepam-pbr-13030c

Liputan6.com, Madura: Manajer Persepam Madura United, Achsanul Qosasi, merasa miris melihat minimnya dukungan suporter yang datang ke Stadion Gelora Bangkalan.untuk melihat aksi tim berjuluk "Laskar Sapeh Kerap".

AQ, sapaan Achsanul, menilai dukungan suporter Persepam saat ini tidak sebesar musim lalu. Jumlah kursi yang terisi di tribun tidak disesaki pendukung tim asal Madura ini.

“Saat ini suporter tidak seperti dulu lagi. PMU krisis suporter, tidak ada lagi Taretan Mania,” ungkap AQ melalui salah satu jejaring sosial, seperti dilansir Goal.com, Jumat (25/4/2014).

Kegundahan AQ memang sangat beralasan. Pasalnya, dia telah mendapat protes dari pihak sponsor Persepam terkait loyalitas suporter dalam mendukung Persepam.

“Saya pun sudah mulai khawatir, karena suatu saat nanti bisa saja saya akan ditinggal sendirian. Dua kali pertandingan home, penghasilan tiket hanya Rp 19 juta,” tambah AQ.

Arsitek Persepam Arcan Iurie juga menyampaikan permohonan kepada fans untuk datang ke stadion. Arcan menilai dukungan suporter mampu membangkitkan semangat Laskar Sapeh Kerap saat menjamu lawan-lawannya di Madura.

“Saya minta ke suporter [datang ke stadion], apa pun permainan kita, [meski] bukan sempurna. Kita perlu support. Kalau bisa datang ke stadion,” ungkap Arcan.

Live Streaming

Powered by

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya