Liputan6.com, Milan: Kapten AC Milan, Riccardo Montolivo, melangsungkan pernikahan dengan Cristina de Pin di sebuah gereja kecil di Danau Maggiore. Seperti diberitakan Vanity Fair Italia, belum lama ini, pernikahan Montolivo dengan model 33 tahun itu berlangsung sederhana. Acara tersebut hanya dihadiri sekitar 150 undangan.
Dalam upacara itu, Montolivo mengenakan tuksedo berwarna hitam. Sementara Cristina, yang merupakan Playmate Playboy Italia 2009, mengenakan gaun putih karya Roberto Cavalli.
Beberapa teman Montolivo di Milan, seperti Stephan El Shaarawy, Christian Abbiati, Giampaolo Pazzini, Ignazio Abate dan Mattia De Sciglio, hadir di acara itu. Terlihat pula pelatih I Rossoneri, Clarence Seedorf.
"Saya senang bisa menikah dengan pria yang saya cintai, dan punya anak darinya. Ini adalah sebuah awal dari proyek besar yang telah kami buat. Kami punya banyak kesamaan, dan saling melengkapi," ujar Cristina.
Montolivo dan Cristina menjalin hubungan sejak lima tahun terakhir. Mereka bertemu di Florence, saat Montolivo masih memperkuat Fiorentina. Seperti diketahui Cristina merupakan aktris dan model asli kelahiran Florence.
Setelah lima tahun mendampingi Montolivo, Cristina akhirnya dinikahi mantan pemain Atalanta itu. Seperti dilansir Vanity Fair Italia, pernikahan Montolivo dengan model 33 tahun itu berlangsung sederhana.
Playmaker AC Milan Nikahi Model Playboy
Montolivo dan Cristina menjalin hubungan setelah mereka bertemu di Florence.
diperbarui 28 Mei 2014, 08:32 WIBDiterbitkan 28 Mei 2014, 08:32 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Benarkah Mengusap Jempol ke Mata saat Adzan Termasuk Bid'ah? Begini Kata Buya Yahya
Ciri Ciri Hamil Anak Perempuan: Panduan Lengkap untuk Calon Ibu
Mengenali Ciri HIV AIDS: Panduan Lengkap untuk Deteksi Dini
Kondisi Terkini Suami yang Diseret Pakai Mobil Usai Pergoki Istri Selingkuh
Video Rafathar Belajar Masak Telur Ditonton Puluhan Juta Kali, Kompornya Jadi Sorotan
DC Rilis Trailer Baru Superman 2025, Berikut Sinopsis dan Daftar Pemainnya
Sepertiga Spesies Terancam Punah pada 2100
Tak Terima Keponakan Dimarahi, Pria di Kupang Tebas Tetangga dengan Kapak
Jadwal Sholat DKI Jakarta, Jawa dan Seluruh Indonesia Hari Ini Selasa 24 Desember 2024
Menkum Bandingkan Denda Damai Kejagung dengan Prabowo Akan Maafkan Koruptor
Penghasil Terbesar, Negara Ini Justru Larang Bawa Durian di Transportasi Umum
Sepanjang Tahun, MilkLife Soccer Challenge 2024 Sukses Tumbuhkan Minat Siswi MI dan SD Rangkai Mimpi jadi Bintang Sepak Bola Masa Depan