Liputan6.com, Jakarta: Mantan bintang Manchester United, Park Ji Sung telah hadir di Indonesia untuk menjalani laga amal bertajuk Asian Dream Cup pada Senin, 2 Juni 2014 di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Ia pun hadir bersama beberapa pemain muda Korea dan para anggota Runningman (sebuah acara reality show yang cukup favorit asal Korea).
Tim Park Ji Sung & Friends dijadwalkan berlatih pada pukul 17.00 WIB hingga pukul 18.00 pada Minggu 1, Juni 2014. Akan tetapi karena terjadi penundaan pesawat, mereka baru tiba pada pukul 18.30 WIB. Hal ini membuat mereka tidak berlatih dan hanya melakukan konferensi pers.
Para penonton yang setia menunggu pun langsung berteriak histeris di kala mantan bintang Liga Premier tersebut hadir. Selain itu terdengar pula teriakan memanggil nama, "Lee Gwang Soo," salah satu nama anggota Running Man.
Sebelumnya dikabarkan tim Park Ji Sung ini akan diperkuat oleh beberapa nama mantan bintang Serie A seperti, Zambrotta, Gattusso dan Mark Van Bommel. Akan tetapi hingga acara usai, para mantan pemain AC Milan tersebut belum juga hadir di Lapangan.
Park Ji Sung mengaku senang dapat berkunjung ke Indonesia."Saya sangat senang dapat diundang ke Indonesia dan akan bermain besok," katanya.
"Karena besok adalah laga amal, saya berharap penonton dapat hadir menyaksikan kami. Meski laga amal, mungkin ini akan menjadi laga menarik karena kami akan mencoba menang dan lawan kami adalah Indonesian all star."
Park Ji Sung Sudah Sapa Fans, Bintang Lain Belum Terlihat
Bintang seperti Zambrotta, Gattuso dan Mark Van Bommel belum terlihat latihan di SUGBK.
Diperbarui 01 Jun 2014, 23:41 WIBDiterbitkan 01 Jun 2014, 23:41 WIB
Usai melakukan konferensi pers, Park Ji Sung terlihat langsung bergegas meninggalkan stadion GBK Jakarta, (1/6/2014). (Liputan6.com/Helmi Fithriansyah)... Selengkapnya
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
EnamPlus
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Pemakaman Paus Fransiskus Hari Ini: Prosesi Sederhana di Basilika Santa Maria Maggiore
5 Potret Gaun Pesta Modern Model Ball Gown Kondangan sampai Red Carpet
OpenSea Kembali Rajai Pasar NFT, Ungguli Blur dan Magic Eden
Lebaran Betawi 2025 di Monas, Makanan Khas Daerah Dibagikan Gratis Hari Ini
7 Model Rambut Jadul Wanita yang Kembali Ngetren di 2025, Jadi Rekomendasi
Soal Aturan Kemasan Rokok, Ini Kata Pengusaha Ritel
Istri Sering Ngeluh Uang Belanja Kurang? Amalkan Doa Ini agar Rezeki Suami Mengalir Deras
Pesan Khusus Gloria untuk Rehan di Piala Sudirman 2025
IHSG Sepekan Menguat 3,74%, Simak Daftar Top Gainers dan Top Losers 21-25 April 2025
Singgung Hilirisasi, Gibran: Sekedar Kaya Saja Tidak Cukup
5 Model Gamis Mermaid yang Glamor dan Cocok untuk Acara Spesial
IMDE Gelar Diskusi Film “Harmoni” di Dies Natalis ke-27