Kobe Bryant "Cuti" Sembilan Bulan

Bryant baru saja menjalani operasi bahu.

oleh Thomas diperbarui 29 Jan 2015, 14:42 WIB
Diterbitkan 29 Jan 2015, 14:42 WIB
Kobe Bryant
Kobe Bryant (Reuters)

Liputan6.com, Los Angeles - Kobe Bryant dipastikan tidak akan bisa main lagi pada NBA musim 2013/2014. Pemilik nomor punggung 24 itu baru saja menjalani operasi bahu yang memakan waktu selama dua jam.

Dengan menjalani operasi maka Bryant harus cuti bermain selama sembilan bulan. Dia diperkirakan baru akan bisa tampil lagi di awal musim 2015/2016. Neal ElAttrache yang mengoperasi Bryant memastikan sang pemain akan bisa pulih seperti sedia kala.

"Saya mengharapkan Kobe akan pulih benar dan jika itu berjalan sesuai rencana dia akan siap untuk awal musim depan," kata ElAttrache.

Bagi Bryant ini merupakan musim ketiga berturut-turut dia harus menutup dengan mengalami cedera parah. Walau sering diganggu cedera, pria 37 tahun itu memastikan belum akan pensiun.

Musim depan Bryant akan memainkan musim ke-20 di NBA. Bryant merupakan pemain dengan bayaran termahal di NBA saat ini. Dia mendapat gaji 23,5 juta dolar musim ini.

Baca Juga

Cari Pemain Berbakat Lagi, Madrid Pantau Wonderkid Spurs

Qatar Danai Hamas, Barcelona Minta Cerai

Pemain Atletico Sambit Asisten Wasit Pakai Sepatu

Tag Terkait

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya