Liputan6.com, Makassar - Hujan gol terjadi di Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Sabtu (11/4/2015) sore WIB. PSM Makassar harus rela berbagi poin dengan tim tamu, Sriwijaya FC di ajang QNB League. Pertandingan itu berakhir dengan skor imbang 3-3.
Saling serang terjadi sejak menit pertama, PSM berhasil mencetak gol terlebih dahulu. Pada menit ke-28, Nemanja Vucicevic memberikan umpan matang kepada Sayamsul Bachri Haerudin. Gelandang senior itu dengan sempurna menyepak bola melewati kaki kiper Sriwijaya, Dian Agus.
Unggul 1-0 membuat PSM lengah di penghujung babak pertama. Laskar Wong Kito --julukan Sriwijaya-- berhasil menyamakan kedudukan melalui gol Goran Ljubojevic. Gol tersebut berawal dari tendangan bebas yang dieksekusi Ferdinand Sinaga. Ljubojevic menyundul bola tanpa bisa dihentikan kiper PSM, Markus. Â
Pada menit ke-53, PSM mendapat hadiah tendangan penalti setelah Kurniawan dijatuhkan Wildansyah di kotak terlarang. Nemanja Vucicevic yang menjadi algojo sukses membuat Juku Eja (sebutan PSM) unggul 2-1.
Laskar Wong Kito kembali menyamakan kedudukan. Pada menit ke-70, Wanggai melepaskan umpan lambung dari sisi kanan pertahanan PSM. Bola langsung disambar Morimakan Koita dengan kepalanya. Markus kembali memungut bola dari gawangnya.
Tujuh menit kemudian, PSM kembali unggul. Muchlis Hadi Ning menunjukkan aksi individunya di jantung pertahanan Sriwijaya sebelum melepas umpan datar yang dimanfaatkan oleh sontekan Aditya Putra untuk menjebol gawang Dian Agus.
Kemenangan tim tuan rumah yang sudah di depan mata sirna pada menit ke-85. Sundulan Goran Ljubojevic memaksa pertandingan harus berakhir imbang 3-3.
Hasil tersebut membuat PSM mengoleksi empat poin dari dua pertandingan. Sedangkan Sriwijaya mengumpulkan tiga poin dari tiga laga.
Susunan pemain:
PSM Makassar: Markus H.; Hendra, Razul, Boman, Maulana; Ponaryo, Syamsul, A. Putra Dewa, Kurniawan; Rahmat, Nemanja
Sriwijaya FC: Dian Agus; Fachruddin, Maiga, Fatur, Wildansyah; Asri, Maitimo, Ferdinand; Goran, Titus Bonai, Wanggai
Hujan Gol di Makassar, PSM Berbagi Poin dengan Sriwijaya
PSM Makassar harus rela berbagi poin dengan tim tamu, Sriwijaya FC. Pertandingan itu berakhir dengan skor imbang 3-3.
diperbarui 11 Apr 2015, 16:31 WIBDiterbitkan 11 Apr 2015, 16:31 WIB
Advertisement
Video Pilihan Hari Ini
Video Terkini
powered by
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Ramalan Kehidupan Cinta Setiap Zodiak di 2025, Part 2
Kue Popolulu, Cita Rasa Khas Gorontalo yang Memikat Wisatawan
Separatis Pakistan Klaim Ledakan Bom Bunuh Diri di Balochistan yang Bunuh 6 Orang
Apple Watch Series 4 Masuk Daftar Produk Lawas Apple
Saham Internet Jagoan Warren Buffett Bakal Naik 16% pada 2025
Prediksi Liga Inggris Liverpool vs Manchester United: Tantangan Mengerikan Setan Merah
Cara Cek Pengumuman CPNS 2024 di Link sscasn.bkn.go.id.
A Shop for Killers Dikabarkan Siap Syuting Musim Kedua Tahun Ini, Disney Plus Angkat Suara
Kisah Kocak Banser dan Gus Dur di Bandara Abdurrahman Saleh Malang, Bisa Kebalik-balik Gitu Ya..
Prabowo Masuk Daftar 10 Pemimpin Dunia Berpengaruh versi The Straits Times
Kasus HMPV Merebak di China, Kemenkes RI Ingatkan Langkah Pencegahan
8 Rekomendasi Oleh-oleh Kekinian Kota Malang yang Paling Dicari Wisatawan