Mengenal Museum Ranggawarsita, Destinasi Wisata Edukasi di Semarang

Museum Ranggawarsita bisa jadi pilihan wisata menarik untuk keluarga di Semarang, pengunjung tidak hanya mendapatkan edukasi tetapi juga pengalaman kebersamaan yang seru.

oleh Natasa Kumalasah Putri Diperbarui 31 Mar 2025, 01:00 WIB
Diterbitkan 31 Mar 2025, 01:00 WIB
Ilustrasi Museum
Ilustrasi Museum (pixabay.com)... Selengkapnya

Liputan6.com, Bandung - Mengunjungi museum masih menjadi ide menarik bagi keluarga yang ingin menikmati wisata edukasi sekaligus menghibur. Museum menawarkan pengalaman unik yang tidak hanya menyenangkan tetapi juga menambah wawasan.

Dengan berbagai koleksi sejarah, budaya, hingga sains membuat museum menjadi tempat ideal bagi anak-anak maupun orang dewasa untuk belajar secara interaktif. Selain sebagai tempat edukasi, museum juga menawarkan hiburan yang menarik.

Banyak museum kini menghadirkan teknologi canggih seperti augmented reality (AR) dan instalasi seni digital yang membuat pengalaman berkunjung semakin seru. Beberapa museum bahkan menyediakan area bermain interaktif untuk anak-anak.

Salah satu daya tarik utama museum adalah harga tiket yang relatif terjangkau dibandingkan dengan tempat wisata lainnya. Dengan biaya yang ekonomis, pengunjung bisa menikmati berbagai koleksi dan fasilitas yang tersedia.

Beberapa museum bahkan menawarkan tiket masuk gratis atau diskon khusus bagi pelajar dan keluarga menjadikannya pilihan wisata yang ramah di kantong. Museum bisa menjadi tempat yang tepat untuk mempererat hubungan keluarga.

Melalui pengalaman bersama orang tua dan anak-anak bisa berdiskusi tentang sejarah, seni, atau ilmu pengetahuan yang mereka temui. Aktivitas ini tidak hanya meningkatkan ikatan keluarga tetapi juga merangsang rasa ingin tahu anak terhadap dunia di sekitarnya.

Adapun bagi masyarakat Semarang, terdapat satu destinasi wisata sejarah yang menarik untuk dikunjungi yaitu Museum Ranggawarsita.

Promosi 1

Mengenal Museum Ranggawarsita

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat menjadi inspektur upacara Hari Guru Nasional yang dilaksanakan di Museum Ranggawarsita, Kota Semarang. (Istimewa)
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat menjadi inspektur upacara Hari Guru Nasional yang dilaksanakan di Museum Ranggawarsita, Kota Semarang. (Istimewa)... Selengkapnya

​Museum Ranggawarsita adalah museum negeri yang terletak di Semarang, Jawa Tengah, Indonesia. Museum ini menyimpan dan memamerkan berbagai koleksi yang mencerminkan kekayaan budaya, sejarah, dan ilmu pengetahuan Jawa Tengah.

Adapun nama "Ranggawarsita" diambil dari seorang pujangga terkenal Raden Ngabehi Ranggawarsita yang dikenal atas karya-karyanya dalam bidang sastra dan budaya Jawa dan pembangunan Museum Ranggawarsita dimulai pada tahun 1975.

Pembangunannya diketahui sebagai bagian dari proyek rehabilitasi dan perluasan museum di Jawa Tengah. Pembangunan tersebut juga dilakukan secara bertahap dan dibuka untuk umum pada 1983.

Selanjutnya, pada 5 Juli 1989 Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Fuad Hassan meresmikan museum ini sebagai Unit Pelaksana Teknis di bawah Departemen Pendidikan dan Kebudayaan. 

Daya Tarik Museum Ranggawarsita

Ilustrasi bapak dan anak
Bapak Sedang Mengajarkan Anak di Museum... Selengkapnya

Melansir dari beberapa sumber, ​Museum Ranggawarsita di Semarang menawarkan berbagai daya tarik yang menjadikannya destinasi wisata edukatif yang menarik. Salah satu keunggulannya adalah koleksi yang sangat lengkap.

Tempat ini mencakup sekitar 59.810 benda yang terbagi dalam 10 kategori seperti geologi, biologi, arkeologi, filologi, historika, numismatika, heraldika, keramologika, teknologika, etnografika, dan seni rupa.

Koleksi ini memungkinkan pengunjung untuk mempelajari berbagai aspek sejarah, budaya, dan ilmu pengetahuan dalam satu lokasi.​ Kemudian terdiri dari beberapa gedung dengan fokus koleksi yang berbeda.

Keindahan arsitektur museum yang mengadopsi gaya Jawa tradisional menambah daya tarik tersendiri. Bangunan dengan elemen seperti pendopo di bagian depan menciptakan suasana khas yang memperkaya pengalaman berkunjung.

Lokasi Museum Ranggawarsita

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat memimpin upacara Peringatan Hari Guru di Museum Ranggawarsita, Semarang, Jumat (25/11)
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat memimpin upacara Peringatan Hari Guru di Museum Ranggawarsita, Semarang, Jumat 25 November 2022.... Selengkapnya

Museum Ranggawarsita berlokasi di Jl. Abdulrahman Saleh No.1, Kalibanteng Kidul, Kec. Semarang Barat, Kota Semarang, Jawa Tengah. Tempat ini buka setiap hari pukul 08.00 hingga 15.00 WIB.

Tempatnya bisa ditemukan dengan sangat mudah karena berlokasi tepat di pinggir jalan dan tidak jauh dari kawasan perkotaan. Adapun dari kawasan Alun-Alun Masjid Agung Kota Semarang hanya berjarak sekitar 5,4 km atau 11 menit berkendara.

Selain itu, tempatnya juga dekat dengan kawasan Bandar Udara Jenderal Ahmad Yani sekitar 5,3 km atau 12 menit perjalanan. Museumnya juga dekat dengan pantai populer seperti Pantai Marina dan Pantai Tirang.

Perjalanan dari Museum ke Pantai Marina bisa ditempuh sekitar 4,8 km atau 10 menit berkendara. Sementara itu dari kawasan Pantai Tirang perjalanan yang ditempuh sekitar 5,9 km atau 16 menit perjalanan.

Lanjutkan Membaca ↓
Loading

Video Pilihan Hari Ini

EnamPlus

POPULER

Berita Terkini Selengkapnya