Liputan6.com, Jayapura - Persipura Jayapura tak akan mengambil jalur hukum, terkait batalnya laga Persipura vs Pahang FA di ajang 16 besar AFC Cup 2015. Ketua Umum Persipura, Benhur Tommy Mano mengatakan hingga saat ini pihaknya masih menunggu keputusan AFC.
"Kami harapkan yang terbaik untuk Perspura. Kami masih menunggu penjelasan PSSI kepada AFC atas peristiwa yang terjadi ini, sehingga AFC bisa mengambil langkah yang bijak. Apa keputusannya kami belum tahu," kata Mano di Jayapura, Selasa (26/5/2015).
Baca Juga: Persipura vs Pahang FA Batal, Ini Kronologi Versi BOPI
Mano menjelaskan, Persipura selalu siap berlaga dimanapun dan kapan pun. Apalagi belum ada deadline waktu kepada PSSI atas tuntutan Persipura itu. "Kami masih dalam Kesatuan Negara Republik Indonesia dan kami masih di bawah naungan PSSI dan kami masih menunggu hasil laporan PSSI kepada AFC. Kami ingin jalan keluar yang terbaik," ujarnya.
Mano mengakui Persipura telah menerima surat rekomendasi Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI) tertanggal 23 Mei 2015, untuk izin kepengurusan visa bagi empat pemain asing Pahang FA. Namun surat tersebut tidak memiliiki KOP surat, tanda tangan serta nomor surat. Sehingga manajermen mengembalikan surat tersebut ke pihak BOPI.
Baca Juga: Persipura vs Pahang FA Batal, PSSI Disalahkan?
"Surat menyurat itu penting, supaya ada bukti yang nyata. Surat balasan dari BOPI kami terima tanggal 23 Mei dan kami kirimkan lagi ke Imigrasi, tapi itu ditolak karena sudah masuk hari libur," ungkapnya.
Mano yang ikut memantau Persipura mania turun ke jalan hari ini juga mengucapkan terima kasih atas unjuk rasa yang damai. Pihaknya juga tetap meminta Persipura mania untuk menunggu keputusan dari pemerintah terkait tertundanya laga 16 besar AFC cup antara Persipura dan Pahang FA Malaysia.
Kasus Visa Pahang, Persipura Tak Menempuh Jalur Hukum
Ketua Umum Persipura, Benhur Tommy Mano mengatakan hingga saat ini pihaknya masih menunggu keputusan AFC.
diperbarui 26 Mei 2015, 22:39 WIBDiterbitkan 26 Mei 2015, 22:39 WIB
Advertisement
POPULER
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
Berita Terbaru
Doa Bisa Mengubah Takdir jadi Lebih Baik, Ini Bacaan Doa dan Amalan yang Diajurkan
Tangis Histeris Ibu, Ini Permintaan Khusus Ayah Siswi MI Korban Pembunuhan di Banyuwangi
5 Gunung Api Indonesia Berstatus Siaga, Kenali Potensi Bahaya dan Langkah Antisipasi
Habib Novel Bagikan Amalan Penyembuh 99 Penyakit dan Masalah dari Rasulullah, Bacaannya Pendek
Polisi Periksa 10 Saksi dalam Kasus Pembunuhan Siswi MI di Banyuwangi
Korlantas Polri Ungkap Penyebab Kecelakaan Beruntun di Tol Cipularang
3 Hal yang Harus Diperbaiki Timnas Indonesia Jelang Lawan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Hari Toleransi Internasional, Simak Rekomendasi Film Tentang Toleransi
Jumat Curhat, Duduk Santai Polisi Dengar Curhatan Warga soal Ragam Masalah
4 KO Terbaik ONE Friday Fights 87, Petarung 17 Tahun Petik Kemenangan di Debut
Ini Langkah Imigrasi Balikpapan Bangun Komunikasi dengan Media Massa
Peran Vital Perusahaan Mid-Market dalam Ekosistem Bisnis Global